Patroli, Bengkulu - Dilaporkan hilang sejak pekan lalu, seorang siswi SMA di Kota Bengkulu ditemukan tewas. Jenazah korban ditemukan aparat kepolisian setelah memeriksa teman dekat korban yang ternyata pelaku pembunuhan.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Kamis (8/2/2018), pelajar SMA di Bengkulu berinisial MS alias DN dibawa aparat kepolisian. Mereka dibawa untuk menunjukan lokasi pembunuhan dan pembuangan jenazah siswi SMA di Pulau Baai, Bengkulu.
Baca Juga
Jenazah korban ditemukan dalam kondisi tidak utuh lagi. Saat polisi lengah, pelaku pembunuhan berupaya melarikan diri hingga terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas.
Advertisement
Dalam pemeriksaan, diketahui korban dibunuh dengan cara dipukul di bagian kepala dengan menggunakan palu. Pelaku tega membunuh korban yang telah dikenalnya sejak SMP lantaran ingin menguasai harta korban.
Pasalnya, pelaku tengah mengalami kesulitan keuangan hingga menunggak membayar uang kos selama tiga bulan. Usai membunuh, pelaku membawa kabur sepeda motor dan telepon genggam korban.
Dir Reskrimum Polda Bengkulu, Kombes Pol Pudyo Hariono, mengatakan pelaku ini memang sepertinya kesulitan keuangan. Sudah dua bulan tidak membayar kost. "Korban ini kan dilatarbelakangi keluarga yang mampu, dia memakai handphone, cincin emas," terangnya.
Oleh aparat kepolisian, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Bengkulu untuk diautopsi. Rencanannya, jenazah akan segera dimakamkan usai proses autopsi selesai.