Gubernur Jambi Tak Ingin Pilkada Ulang

Gubernur Jambi Hasan Basri Agus menyatakan tak ingin ada lagi pilkada yang harus diulang. Ia berharap proses pilkada berjalan lancar.

oleh Liputan6 diperbarui 24 Apr 2011, 13:32 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2011, 13:32 WIB
Liputan6.com, Jambi: Gubernur Jambi Hasan Basri Agus menyatakan tak ingin ada lagi pemilihan umum kepala daerah (pilkada) yang harus diulang. "Hasil putusan Mahkamah Konstitusi yang meminta Pilkada Kabupaten Tebo diulang, menjadi pelajaran berarti. Jangan sampai ada lagi yang mengulang," kata Hasan Basri di hadapan unsur Muspida Jambi, Ahad (24/4).

Dalam hal ini Hasan Basri berharap proses pilkada di dua kabupaten Jambi wilayah Barat, yakni Kabupaten Sarolangun dan Kabupaten Merangin, dapat berlangsung lancar. Kondisi ini diharapkan pula banyak pihak. Ini mengingat, lanjut Hasan Basri proses politik membutuhkan biaya besar dan menguras tenaga.

Soal kesiapan teknis, Hasan Basri menekankan surat undangan pemilih supaya secepatnya didistribusikan. Sebab, katanya, jangan sampai kesalahan teknis menjadi hambatan hingga mengagalkan hasil penghitungan.(Ant/AIS)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya