Billboard 3D Jadi Strategi Unik Shopee

menurut data Snapcart pada 2018 Shopee juga merupakan E-Commerce pilihan anak muda, dimana 88% anak muda (di bawah usia 34 tahun) menggunakan Shopee.

oleh Reza diperbarui 02 Mei 2018, 08:40 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2018, 08:40 WIB
billboard 3D Shopee
menurut data Snapcart pada 2018 Shopee juga merupakan E-Commerce pilihan anak muda, dimana 88% anak muda (di bawah usia 34 tahun) menggunakan Shopee.

Liputan6.com, Jakarta Persaingan e-commerce di Indonesia semakin ketat. Kini, masyarakat dimanja dengan kemudahan yang diberikan dengan belanja online. Mulai dari hemat waktu dan harga barang yang bersaing menjadikan belanja daring lebih disukai ketimbang konvensional.

Salah satu e-commerce terbesar di Indonesia ialah Shopee. Dengan kemudahan yang diberikan belanja daring, menurut data Snapcart pada 2018, 89% total transaksi online di Indonesia telah menggunakan platform e-commerce.

Selain itu, menurut data Snapcart pada 2018 Shopee juga merupakan E-Commerce pilihan anak muda, dimana 88% anak muda (di bawah usia 34 tahun) menggunakan Shopee.

Dari angka tersebut, Shopee didapuk menjadi e-commerce nomor 1 dari sisi awareness dan usage. Pasalnya, Shopee menjadi wadah belanja kaum milenial.

Sebagai e-commerce terdepan, shopee selalu aktif dalam menjalankan kegiatan marketing yang lebih kreatif dan mampu menarik bagi konsumen. Apalagi dengan brand ambassador, Prilly Latuconsina, mampu menambah daya tarik kepada konsumen untuk berbelanja di Shopee.

Pesatnya pertumbuhan Shopee tak serta merta seperti membalikan telapak tangan. E-commerce tersebut harus melalui proses yang cukup panjang dan mempunyai strategi khsuus agar Shopee selalu di hati para konsumen.

Maka dari itu, Shopee sebagai e-commerce terbesar mempunyai strategi khusus untuk digunakan dan memberikan daya tarik kepada konsumen.

Sebelumnya, Shopee sudah pernah membuat billboard dengan brand ambassador yang menampilkan prilly latuconsina.  

Kini, Shopee membuat billboard 3D dengan desain yang menarik dan bisa dilihat di jalan Asia Afrika menuju Senayan City. Billboard tersebut terlihat mampu menonjolkan berbagai barang-barang yang bisa konsumen beli di Shopee.

Dengan efek 3D yang ditimbulkan, billboard ini terlihat sangat unik dan berbeda. Dengan begitu, tak heran kalau Shopee menjadi yang e-commerce nomor satu di Indonesia.

 

 

(*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya