Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah menteri Kabinet Kerja yang maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) periode 2019-2024, disebut lolos dan melenggang ke parlemen. Di antaranya Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dan Menko Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani.Â
Menteri Puan disebut maju melalui daerah pemilihan (Dapil) Jawa Tengah V, sedangkan Laoly di Dapil Sumatera Utara I.Â
"Belum final (data suara yang masuk). Tapi sampai dengan saat ini masuk (lolos ke Senayan)," ucap Ketua Bappilu PDIP, Bambang Dwi Hartarto kepada Liputan6.com, Kamis (2/5/2019).
Advertisement
Sementara itu, untuk ketiga menteri lainnya, yaitu Menteri Desa Eko Putro Sanjojo, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri, dan Menpora Imam Nahrawi, PKB masih belum bisa memastikannya. Masing-masing maju di Dapil Bengkulu, di Jawa Barat VI, dan Nahrawi maju di Dapil DKI I.
"Kayaknya semua masih dihitung ya," kata Politisi PKB Daniel Johan saat dikonfirmasi.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Diprediksi Tidak Lolos
Ada pun untuk posisi Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin yang satu Dapil dengan Hanif Dhakiri, PPP yakin bahwa kursinya kandas. Sehingga diprediksi tidak lolos ke Senayan.
"Sepertinya PPP tidak dapat kursi di Dapil itu. Sehingga tidak lolos," pungkas Sekjen PPP Arsul Sani.Â
Â
* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini
Advertisement