Fakta Terbaru Abah Grandong Makan Kucing Hidup-Hidup, Serahkan Diri?

Abah Grandong, pria yang makan kucing hidup-hidup dikabarkan hari ini, Kamis (1/8/2019), akan menyerahkan diri.

oleh Maria Flora diperbarui 01 Agu 2019, 10:32 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2019, 10:32 WIB
Lokasi Abah Grandong Pemakan Kucing Hidup-Hidup
Lokasi Abah Grandong pemakan kucing hidup-hidup di Kemayoran, Jakarta Pusat. (Radityo Priyasmoro/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Tak hanya menuai kecaman, aksinya yang makan kucing hidup-hidup membuat pria yang dikenal dengan nama Abah Grandong ini menjadi pelarian usai videonya viral di media sosial.

 

Aksi Abah Grandong makan kucing hidup-hidup pertama kali diunggah lewat akun Instagram @jadetabek.info, Senin, 29 Juli 2019.

"Viral... Adakah yang mengenal bapak dalam video ini? Memakan hidup-hidup seekor kucing dan kejadian hari ini di Pasar Kemayoran, Jakarta Pusat.... Please bantu identifikasi pelaku dalam video ini agar bisa ditindak lanjuti ....".

Berikut fakta terbaru dari pria makan kucing hidup-hidup, Abah Grandong:

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Akan Menyerahkan Diri

Lokasi Abah Grandong Pemakan Kucing Hidup-Hidup
Lokasi Abah Grandong pemakan kucing hidup-hidup di Kemayoran, Jakarta Pusat. (Radityo Priyasmoro/Liputan6.com)

Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Arie Ardian mengatakan pria yang diduga makan kucing hidup-hidup akan menyerahkan hari ini, Kamis (1/8/2019). 

"Kita cari kemarin kita ketemu kerabat dan teman-temannya, recana mau menghadapkannya (menyerahkan diri) besok," sambungnya.

Arie menyebutkan, nantinya jika Abang Grandong benar-benar ingin menyerahkan diri, pihak kepolisian akan memeriksa kejiwaannya sekaligus pemeriksaan soal maksud dirinya memakan kucing hidup-hidup tersebut.

"Paling pemeriksaan, dan diperiksa kejiwaannya," katanya.

Bekerjasama dengan Keluarga

Kucing Komplek Sekarat Hingga Mati
Sumber: Instagram @catshelterbanjarmasin

Sebelum kabar penyerahan diri Abah Grandong ke polisi mencuat, petugas mencari pria yang diduga makan kucing hidup-hidup itu hingga ke kampung halamannya, Rangkasbitung, Banten. 

Sejumlah aparat pun diturunkan dan membawa hasil bahwa keluarganya telah ditemukan. 

"Anggota lagi cari keluarganya semoga aja benar sudah dapat kontak dan hari ini Abah Grandong menyerahkan diri," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Harry Kurniawan kepada Liputan6.com lewat sambungan telepon, Kamis dini hari (1/8/2019).

Harry mengaku belum mendapatkan informasi lebih detail mengenai hal tersebut. "Kita tunggu aja nanti," ucap dia.

Dilaporkan ke Polisi

20160330-Ilustrasi-Kucing-iStockphoto
Ilustrasi Kucing (iStockphoto)

Usai aksi Abah Grandong viral di media sosial, kecaman datang dari berbagai pihak. Salah satunya dari para pecinta hewan.

Mereka mengecam tindakan pria yang makan kucing hidup-hidup tersebut. Menurut Pendiri Jakarta Animal Aid Networks (JAAN) Femke Den Haas mengatakan, Abah Grandong harus segera dimasukkan ke rumah sakit jiwa.

"Pria ini harusnya masuk rumah sakit jiwa ya. Soalnya ini sangat parah dan bisa membahayakan anak atau manusia di sekitarnya karena jelas orang ini ada gangguan jiwa," kata Femke ketika dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Senin (29/7/2019).

Selain Jakarta Animal Aid Networks, pengelola Yayasan Sarana Metta Indonesia Christian melaporkan Abah Grandong ke polisi. 

"Semua berkas sudah dikumpulkan, saat ini dalam proses penindaklanjutan oleh penyidik Polres Jakarta Pusat untuk pengembangan dan penyidikan di kemudian hari," kata Christian, usai melaporkan kasus video yang viral ke Polres Jakarta Pusat, Rabu kemarin.

Dikutip dari Antara, laporan tersebut dibuat pada Rabu, (31/7/2019) pukul 15.00 WIB dengan nomor polisi: 1384/ K/ VII/ 2019/ RESTRO JAKPUS.

"Jujur ya ini baru pertama kali, biasanya itu kan harus ada laporan baru dikerjakan. Ini belum ada laporan tapi sudah dikerjakan. Jadi ini inisiatif setelah posting dan viral videonya dari pihak penyidik Polsek Kemayoran langsung mengusut," tambah Christian.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya