Haornas 2020, Puan Minta Pemerintah Jamin Masa Depan Atlet

Selain memperhatikan atlet, pada peringatan Haornas ini, Puan juga meminta pemerintah merespons tingginya minat berolahraga masyarakat selama pandemi Covid-19.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 09 Sep 2020, 12:07 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2020, 12:03 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani Saat Menghadiri ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA)
Ketua DPR RI Puan Maharani Saat Menghadiri ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA). (Sumber foto: dokumentasi DPR).

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan, peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2020 harus menjadi momentum pemerintah untuk meningkatkan perhatian pada atlet dan mantan atlet.

Sebab, seorang atlet sudah berkorban waktu bertahun-tahun untuk berlatih, bertanding, dan mengukir prestasi demi kejayaan Indonesia di berbagai kompetisi olahraga.

"Masa muda seorang atlet dihabiskan untuk berlatih dan berjuang demi kejayaan Tanah Air. Pemerintah pusat maupun daerah mesti bertanggung jawab untuk memperhatikan masa depan para atlet tersebut," kata Puan di Jakarta, Rabu (9/9/2020).

Puan menegaskan, DPR RI melalui fungsi legislasinya berkomitmen mendukung pembahasan revisi Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional. Dia berharap, revisi UU tersebut akan meningkatkan sistem pembinaan atlet, serta penghargaan dan kesejahteraan bagi para atlet.

"Pemerintah harus hadir, bertanggung jawab atas masa depan atlet, dan fasilitas olahraga masyarakat," ujar dia.

Puan mengingatkan, harus ada upaya komprehensif dari pemerintah untuk mewujudkan Sport Tourism di Indonesia. Thailand, kata dia, bisa menjadi contoh dalam mengelola Sport Tourism secara menyeluruh.

Dia menjelaskan, pemerintah Thailand mengadopsi skema Public Private Partnership (PPP) untuk manajemen fasilitas olahraga, mendorong swasta berinvestasi membangun venue olahraga seperti stadion dan kolam renang. Lebih jauh lagi, pemerintah Thailand juga memberikan sejumlah kemudahan bagi sektor swasta berupa keringanan pajak untuk berinvestasi di sektor olahraga.

"Jika Pemerintah Indonesia serius memajukan Sport Tourism, maka bisa belajar dari negara tetangga yang terbukti berhasil meraup pendapatan besar dari sektor tersebut," kata Puan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Minta fasilitas olahraga aman selama pandemi

Memperingati Haornas, Puan juga meminta pemerintah merespons tingginya minat berolahraga masyarakat selama pandemi Covid-19. Dia meminta pemerintah segera memfasilitasi sarana berolahraga yang memadai, aman, dan nyaman.

"Juga penyediaan dan perawatan fasilitas olahraga untuk masyarakat, serta pembinaan atlet, dapat terpenuhi jika ada kecermatan dalam penggunaan anggaran olahraga," kata Puan.

Puan juga menyatakan kecermatan penggunaan anggaran di bidang olahraga akan memudahkan pemerintah mencapai target prestasi dengan mengedepankan sport science.

"Pemerintah harus cermat menggunakan anggaran olahraga agar tepat sasaran," ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya