Liputan6.com, Jakarta - Komisioner KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) M Mujahid Zein, yang positif Covid-19 melakukan swab test ulang secara mandiri di Eka Hospital BSD. Hasilnya, baik Mujahid dan keluarganya, dinyatakan negatif terpapar Covid-19.
Saat dikonfirmasi, Mujahid mengaku melakukan swab test mandiri pada 17 September 2020, atau sehari pascadiumumkannya dia terpapar Covid-19 dari hasil swab sebelumnya pada 29 Agustus 2020.
Baca Juga
Mujahid tidak sendiri, melainkan mengajak serta istri dan anak-anaknya untuk swab test.
Advertisement
"Iya, Alhamdulillah hasilnya negatif. Saya dan keluarga saya," ujar Mujahid kepada Liputan6.com, Sabtu (19/9/2020).
Dia mengatakan, hasil tes swab didapatkannya pada 18 September 2020. Ketika mendapatkan kabar dirinya negatif Covid-19, Mujahid mengaku sangat bersyukur dan bisa beraktifitas lagi.
"Perasaannya senang dan bersyukur sama Allah bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya, terutama kumpul sama keluarga," kata Mujahid.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Tak merasakan gejala apapun
Mujahid menyesali mengapa hasil tes swab yang dilakukan Labkesda pada 29 Agustus 2020 baru didapatkannya 16 sampai 17 hari setelahnya. Kalau saja lebih cepat, dia mengaku bakal mengisolasi dirinya secara mandiri.
Sebab selama ini, dia tidak merasakan gejala Covid-19 apapun di dalam tubuhnya.
"Seandainya saja tahu hasil nya lebih awal tentu saya membatasi diri untuk tidak berinteraksi. Tapi sebelum itu juga, saya diskusi sama teman-teman wartawan, ngomong dengan mic, ataupun kegiatan lainnya selalu pakai masker atau jaga jarak," kata dia.
Mujahid berharap, hasil swab test ulang pegawai ataupun komisioner KPU Kota Tangsel lain yang dilakukan pada 18 September 2020, juga negatif dan sehat semua. Sehingga penyelenggaraan tahapan Pilkada Kota Tangsel masih bisa berjalan sesuai protokol kesehatan.
Advertisement