Polisi Selidiki Video Pemuda Bakar Bendera Merah Putih yang Viral

Beredar sebuah rekaman video yang menampilkan aksi seorang pemuda yang diduga membakar bendera Merah Putih. Polisi turun tangan melakukan penyelidikan.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 30 Jan 2021, 09:48 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2021, 09:48 WIB
Alasan Dibalik Perjuangan Kemerdekaan Bangsa Indonesia
Ilustrasi Bendera Merah Putih Credit: unsplash.com/Nick

Liputan6.com, Jakarta - Beredar sebuah rekaman video yang menampilkan aksi seorang pemuda yang diduga membakar bendera Merah Putih. Polisi turun tangan melakukan penyelidikan.

Dalam rekaman berdurasi 17 detik, pemuda yang belum diketahui identitasnya nampak berdiri sambil memegang sebuah botol diduga berisi minyak. Di hadapan pemuda itu, terdapat bendera Indonesia yang tengah berkibar.

Namun, nampak ada kobaran api pada kayu yang menjadi kait bendera tersebut. Pria itu kemudian menyiram-nyiramkan minyak ke berbagai sisi bendera. Api pun seketika berkobar dan melalap seluruh bendera.

Belum diketahui lokasi persis pria itu membakar bendera Merah Putih. Terkait peristiwa itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono mengaku pihaknya akan mengecek rekaman video tersebut.

"Kami cek dahulu ya," ucap dia saat dihubungi, Sabtu (30/1/2021).

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lecehkan Bendera Merah Putih

Sebelumnya, Tim Unit 2 Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Sumatera Utara menangkap pelaku pelecehan terhadap Bendera Merah Putih dan foto Presiden/Wakil Presiden yang diposting oleh akun maya.maya635 di Instagramnya.

Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan ketika dikonfirmasi di Mapolda Sumut, Jumat (18/9), membenarkan penangkapan pemilik akun Instagram maya.maya635, yakni RP (27) warga Jalan Negera, Lingkungan II, Kelurahan Petapahan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara.

Ia menyebutkan, netizen yang diamankan itu terbukti melakukan tindak pidana karena merusak lambang negara, menghina kepala negara dan menyebarluaskannya melalui media elektronik (media sosial).

Dari hasil penyidikan sementara motivasi tersangka melakukan perbuatan itu ingin mencari perhatian seluruh warga dunia atas tindakannya yang berpacaran dengan warga Malaysia, namun tidak didukung bahkan cenderung ditolak keluarga dan semua kenalan tersangka.

Nainggolan menjelaskan, dalam penangkapan itu turut disita barang bukti berupa handphone Samsung A20, dan akun Facebook atas nama Lovelyta Putri Valentine.

Kemudian, akun Istagram atas nama maya.maya635, sikat WC warna biru, foto Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin yang telah dirusak serta Bendera Merah Putih yang telah dibakar.

Tersangka, saat ini juga telah diamankan di Polda Sumut.

"Tersangka dikenakan Pasal 57 Jo Pasal 68 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang bendera, bahasa, dan lambang negara, serta lagu kebangsaan atau Pasal 27 ayat (3) Jo Pasal 45 ayat (3) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik atau Pasal 310 Jo Pasal 316 KUH Pidana," kata mantan Kapolres Nias Selatan itu, dikutip Antara.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya