Mobil Terbakar di Tol Dalam Kota Jakarta, Arus Lalin Sempat Tersendat

Sebuah minibus terbakar di Kilometer 5, Tol Dalam Kota Jakarta, pada Senin (26/7/2021).

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 26 Jul 2021, 17:04 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2021, 17:04 WIB
Sebuah mobil terbakar di Kilometer 5, Tol Dalam Kota Jakarta, pada Senin (26/7/2021).
Sebuah mobil terbakar di Kilometer 5, Tol Dalam Kota Jakarta, pada Senin (26/7/2021). (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Sebuah mobil terbakar di Kilometer 5, Tol Dalam Kota Jakarta, pada Senin (26/7/2021). Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Jaya Kompol Sutikno menyampaikan, kebakaran bermula saat pengemudi bus berinisial SBS melaju dari arah cawang. Saat di perjalanan, pengendara melihat percikan api dari kap mesin. Sontak, ia memberhentikan mobil.

"Kendaraan mengalami kebakaran pada bagian kap depan, lalu pengemudi langsung menepikan kendaraannya di dekat keluaran Tegal Parang," kata dia dalam keterangan tertulis, Senin (26/7/2021).

Akibat mobil terbakar itu, situasi arus lalu lintas sempat tersendat. "Situasi padat menjelang lokasi kejadian dan setelahnya lancar," ujar dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Padam

Terpisah, Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Mulat Wijayanto mengatakan pihaknya mendapatkan laporan dari pihak kepolisian sekira pukul 14.29 WIB. Satu unit mobil pemadam dikerahkan untuk menjinakan api.

"Api sudah berhasil dipadamkan, korban jiwa nihil," ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya