Liputan6.com, Jakarta - Hari Angkutan Nasional diperingati setiap 24 April. Tahun ini, peringatan Hari Angkutan Nasional 2025 jatuh pada Kamis, 24 April 2025 memberikan kesempatan bagi pemerintah dan masyarakat untuk kembali menegaskan komitmen terhadap pentingnya transportasi umum dalam pembangunan nasional.
Peringatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan peran vital transportasi umum dalam mengurangi kemacetan dan polusi, masalah serius yang dihadapi banyak kota besar di Indonesia.
Baca Juga
Sejarah Hari Angkutan Nasional telah dimulai sejak 1977, menandai tonggak penting dalam upaya pemerintah untuk mendorong penggunaan transportasi umum. Sejak saat itu, setiap tahun peringatan ini dirayakan dengan berbagai kegiatan, dari seminar hingga kampanye publik, semuanya bertujuan untuk mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk beralih ke moda transportasi umum.
Advertisement
Tahun 2025 diharapkan menjadi momentum yang lebih besar lagi. Dengan semakin meningkatnya kesadaran lingkungan dan upaya pemerintah untuk mengurangi emisi karbon, peran transportasi umum menjadi semakin krusial. Maka dari itu, peringatan Hari Angkutan Nasional 2025 akan lebih menekankan pada manfaat nyata penggunaan transportasi umum bagi masyarakat dan lingkungan.
Di tengah momentum Hari Angkutan Nasional pada Kamis pekan ini, yuk sejenak mengenali salah satu angkutan umum darat yang populer terutama bagi Anda yang pernah kuliah di Jatinangor dan Bandung, Jawa Barat. Atau Anda yang sering ke bandara dengan memakai bus ini yakni bus Damri.
Mengutip laman damri.co.id, sejarah angkutan nasional tidak lepas dari pendirian Jawa Unyu Zidousha dan Zidousha Sokyoku pada 1943 di Indonesia. Ketika itu masih dalam penjajahan Belanda, dan sekarang dikenal dengan Perusahaan Umum Djawatan Angkoetan Motor Republik Indonesia (DAMRI).
Sejarah Damri beradal dari Cikar yang angkutan gerobak yang didorong oleh dua ekor sapi. Cikar beroperasi saat DAMRI masih bernama Jawa Unyu Zidousha sebagai angkutan barang dan Zidousha Sokyoku sebagai angkutan penumpang.
Â
Â
Berawal dari Cikar
Usai Indonesia merdeka dari penjajahan Jepang pada 1945, Jawa Unyu Zidousha berubah menjadi Djawatan Pengangkoetan. Sementara itu, Zidousha Sokyoku berubah menjadi Djawatan Angkoetan Darat di bawah manajemen Departemen Perhubungan Republik Indonesia.
Mulai dari itu, DAMRI memakai angkutan bermotor sebagai armada. Satu tahun setelahnya, dua entitas indu digabung dan kini terkenal dengan nama DAMRI.
Adapun DAMRI menjadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dimulai pada 1961. Hal itu berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 233 Tahun 1961 seiring DAMRI ditetapkan sebagai Badan Pimpinan Umum Perusahaan Negara (BPUN). Lalu DAMRI ditetapkan sebagai perusahaan umum (Perum) berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 31 Tahun 2002.
DAMRI pun berkembang dengan menghadirkan armada baru dengan livery pada bodi bus yang bervariasi. Selain itu, Damri juga bertransformasi didukung dengan armada baru berteknologi tinggi, layanan fokus pada pelanggan, dan inovasi bisnis. Logo DAMRI juga mengalami rebranding untuk melayani pelanggan dengan lebih baik.
Seiring perkembangan teknologi dan bisnis berkelanjutan, DAMRI juga mengoperasikan bus listrik untuk layanan di koridor Transjakarta yang diluncurkan pada 2023. Bus listrik itu beroperasi di beberapa rute Transjakarta termasuk NBRT 4C Pemuda Merdeka-Bundaran Senayan.
Â
Â
Advertisement
Layanan Transportasi saat Hari Angkutan Nasional 2025
Peringatan Hari Angkutan Nasional 2025 di Jakarta akan digelar dengan program transportasi umum gratis. Masyarakat dapat menikmati layanan MRT, LRT, dan Transjakarta secara cuma-cuma pada 24 April 2025.
Program ini diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung kepada masyarakat akan kemudahan dan kenyamanan menggunakan transportasi umum. Dengan begitu, masyarakat akan lebih terdorong untuk memakai kendaraan umum ketimbang kendaraan pribadi.
Selain layanan gratis, berbagai kampanye kesadaran publik juga akan dilakukan untuk mempromosikan penggunaan transportasi umum. Tujuannya adalah untuk membangun budaya bertransportasi yang lebih ramah lingkungan dan mengurangi kemacetan.
