Liputan6.com, Jakarta - Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen (Purn) Doni Monardo tutup usia, Minggu 3 Desember 2023. Itulah top 3 news hari ini.
Kabar duka Doni Monardo meninggal dunia dibenarkan oleh Kepala BNPB Letjen Suharyanto. Dia mendoakan agar Doni Monardo dapat diampuni segala dosa-dosanya dan husnul khotimah. Suharyanto juga mendoakan agar keluarga Doni Monardo diberikan ketabahan dan keikhlasan.
Baca Juga
Sebelum meninggal dunia, Doni Monardo dikabarkan jatuh sakit. Dia telah menjalani proses perawatan intensif sejak 22 September 2023.
Advertisement
Sementara itu, polisi meringkus tiga orang terduga pelaku pembacokan terhadap pelajar SMK berinisial MBS (16) di Jalan Raya Pasar Ciampea, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor.
Ketiga terduga pelaku ditangkap pada Sabtu malam 2 Desember 2023 di rumahnya masing-masing. Kabar itu disampaikan Kapolsek Ciampea Kompol Suminto.
Suminto menjabarkan pelaku utama inisial MAR (16) diamankan di rumahnya di Desa Gunung Menyan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait polisi telah menangkap seorang pria bernama Marco Karundeng yang diduga menjadi provokator ujaran kebencian berbau SARA terkait dengan bentrokan dua kelompok massa di wilayah Bitung, Sulawesi Utara, Sabtu 24November 2023 lalu.
Kabar penangkapan Marco itu pun dibenarkan Kabid Humas Polda Kalimantan Timur Kombes Pol Yusuf Sutejo. Dia menyebut, terduga provokator bentrokan itu ditangkap di wilayah hukum Polda Kaltim.
Secara terpisah, Direktur Reskrimsus Polda Sulawesi Utara, Kombes Pol Stefanus Michael Tamuntuan menyebut bahwa penangkapan Marco dilakukan pihaknya bekerja sama dengan Polda Kaltim.
Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Minggu 3 Desember 2023:
1. Doni Monardo Eks Kepala BNPB Meninggal Dunia
Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen (Purn) Doni Monardo tutup usia, Minggu 3 Desember 2023. Kabar duka ini dibenarkan oleh Kepala BNPB Letjen Suharyanto.
"Innalillahi wainnaillaihii rojiun.Kami turut berdukacita atas berpulangnya ke rahmatullah Bpk. Letjen TNI (Purn) Doni Monardo," kata Suharyanto saat dikonfirmasi Liputan6.com, Minggu 3 Desember 2023.
Dia mendoakan agar Doni Monardo dapat diampuni segala dosa-dosanya dan husnul khotimah. Suharyanto juga mendoakan agar keluarga Doni Monardo diberikan ketabahan dan keikhlasan.
"Semoga Alm Husnul khotimah, diampunkan segala dosa-dosanya, diterima semua amal ibadahnya, serta keluarga yang ditinggal diberikan ketabahan dan keikhlasan. Aamin yaa Rabbal alaamiin," tutur Suharyanto.
Advertisement
2. Tiga Pelajar Pembacok Remaja Hingga Tewas Diringkus Polisi di Bogor
Polisi meringkus tiga orang terduga pelaku pembacokan terhadap pelajar SMK berinisial MBS (16) di Jalan Raya Pasar Ciampea, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor.
Ketiga terduga pelaku ditangkap pada Sabtu malam 2 Desember 2023 di rumahnya masing-masing.
"Tiga pelaku sudah diamankan beserta barang bukti celurit dan sepeda motor yang digunakan para pelaku tersebut," ujar Kapolsek Ciampea Kompol Suminto, Minggu 3 Desember 2023.
Suminto menjabarkan pelaku utama inisial MAR (16) diamankan di rumahnya di Desa Gunung Menyan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor.
"MAR mengaku dan terbukti yang membawa cerulit dan sebagai pembacok korban," kata dia.
3. Buntut Bentrokan di Bitung, Polisi Tangkap Pria Diduga Provokator Ujaran Kebencian
Polisi telah menangkap seorang pria bernama Marco Karundeng yang diduga menjadi provokator ujaran kebencian berbau SARA terkait dengan bentrokan dua kelompok massa di wilayah Bitung, Sulawesi Utara, Sabtu 24 November 2023 lalu.
Kabar penangkapan Marco itu pun dibenarkan Kabid Humas Polda Kalimantan Timur Kombes Pol Yusuf Sutejo. Dia menyebut, terduga provokator bentrokan itu ditangkap di wilayah hukum Polda Kaltim.
“Betul (Marco Karundeng ditangkap),” kata Yusuf singkat saat dikonfirmasi, Sabtu 2 Desember 2023.
Secara terpisah, Direktur Reskrimsus Polda Sulawesi Utara, Kombes Pol Stefanus Michael Tamuntuan menyebut bahwa penangkapan Marco dilakukan pihaknya bekerja sama dengan Polda Kaltim.
Advertisement