Dukung Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, Pertamina Ikut Melepas Keberangkatan Pemudik dari Monas

Pertamina mendukung Kementerian BUMN yang menggelar kegiatan mudik asyik bersama BUMN 2024.

oleh Gilar Ramdhani pada 05 Apr 2024, 16:21 WIB
Diperbarui 05 Apr 2024, 16:22 WIB
Pertamina Dukung Mudik Asyik Bersama BUMN 2024
Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina (Persero), Erry Widiastono menyapa para peserta Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 yang diselenggarakan di Silang Monas, Jakarta, Jumat, (5/04/2024).

Liputan6.com, Jakarta Pertamina mendukung Kementerian BUMN menyukseskan kegiatan Mudik Asyik Bersama BUMN 2024. Setelah memberangkatkan puluhan bus mudik dari Gelora Bung Karno pada 3 April lalu, Pertamina ikut melepas keberangkatan rombongan pemudik dari Silang Monas, Jakarta pada Jumat 5 April 2024. Hadir dalam acara tersebut Menteri BUMN RI Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina (Persero), Erry Widiastono mengungkapkan Pertamina mendukung program Mudik Asyik Bersama BUMN untuk menciptakan mudik yang aman, nyaman, dan menyenangkan. Satu bus yang diberangkatan Petamina merupakan bagian dari 86 bus mudik Pertamina, dimana 85 bus sudah berangkat pada 3 April lalu dari Gelora Bung Karno.

Erry Widiastono mengatakan kehadiran Pertamina di Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 merupakan bukti kebersamaan Pertamina dan BUMN mengantar Masyarakat ke kampung halamannya.

“Hari ini kita bersama-sama menyaksikan bahwa Pertamina bersama BUMN mengantar pemudik yang akan berangkat ke kota tujuan. Pertamina juga sudah menyelenggarakan mudik bersama pada tanggal 3 April dengan memberangkatkan 4000 pemudik dan ini adalah puncaknya. Tentunya kami harapkan semoga para pemudik ini sampai di kampung halaman, dengan selamat dan berkumpul bersama keluarga untuk berlebaran bersama. Ini merupakan bukti kebersamaan kami di BUMN untuk melayani masyarakat dan semoga semua kawan-kawan yang akan mudik diberikan keselamatan,” ujarnya.

Pertamina Dukung Mudik Asyik Bersama BUMN 2024
Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina (Persero), Erry Widiastono menyapa para peserta Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 yang diselenggarakan di Silang Monas, Jakarta, Jumat, (5/04/2024).

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan BUMN mendorong untuk kegiatan mudik bersama yang aman dan nyaman. Mengingat pentingnya keselamatan bagi pemudik, sebab menurut data lebih dari 77% kecelakaan saat mudik berasal dari penggunaan kendaraan sepeda motor. Sehingga kerjasama 88 BUMN ini diharapkan dapat berlanjut dari tahun ke tahun.

“88 BUMN ini memudikkan 90.000 pemudik dengan tujuan Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sumatera. Saya harap program ini terus dilanjutkan, karena ini bentuk kepedulian BUMN agar bisa meringankan kendala yang dihadapi masyarakat dan BUMN hadir untuk memenuhi kebutuhan Masyarakat,” jelas Erick Thohir.

Pemudik Apresiasi Fasilitas Bus

Salah satu pemudik Fitria Darmayanti mengaku senang bisa mengikuti mudik bersama BUMN dengan layanan Pertamina. Menurutnya selain mudah untuk mendaftar ternyata busnya juga nyaman dan bagus.

“Alhamdulillah senang sekali, fasilitas busnya nyaman, bagus, dan terjamin. Saya mudik ke Cirebon sama anak-anak dan keluarga berempat. Alhamdulillah cara daftarnya gampang, kita dikasih link lalu ikutan daftar. Semoga Pertamina semakin jaya, sukses dan lebih sukses lagi ya,” tuturnya.

Peserta Mudik Pertamina Capai 4.000 Orang

Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menambahkan, jumlah peserta Mudik Asyik Bersama Pertamina 2024 mencapai 4 ribu pemudik. Angka ini meningkat hingga 33% dibandingkan tahun 2023, yang saat itu sebanyak 3 ribu. Seluruh pemudik mendapat asuransi perjalanan dari Asuransi Tugu Mandiri, anak usaha Pertamina.

"Kenaikan jumlah pemudik ini sejalan dengan besarnya apresiasi kami kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung Pertamina selama ini. Kami juga mengimbau kepada para peserta mudik untuk senantiasa menjaga kesehatannya selama perjalanan. Selamat jalan, semoga perjalanannya lancar dan tiba dengan selamat hingga di tujuan. Salam hangat untuk keluarga. Semoga Ramadan ini menjadi berkah bagi kita semua," tambah Fadjar.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya