Sahroni DPR Dukung Niat Kapolri, Lindungi Buruh Migran dengan Cara Ini

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan komitmen Polri yang turut berperan aktif dalam memperjuangkan hak-hak dari seluruh elemen buruh Indonesia.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 02 Mei 2024, 14:44 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2024, 12:30 WIB
Oknum Polisi Perkosa Remaja, Ahmad Sahroni Minta Pelaku Dihukum Maksimal
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. (Foto: Jaka/nvl)

Liputan6.com, Jakarta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan komitmen Polri yang turut berperan aktif dalam memperjuangkan hak-hak dari seluruh elemen buruh Indonesia.

Menurut dia, pembelaan dan perlindungan hak tersebut juga berlaku untuk para buruh yang bekerja di luar negeri atau buruh migran. Salah satunya dengan mengembangkan peran dari atase Kepolisian untuk bekerja sama dengan otoritas negara setempat.

Akan keinginan Kapolri itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mendukungnya. Menurut dia, permasalahan pekerja migran Indonesi di luar negeri sangatlah beragam dan membutuhkan pendampingan dari pihak Polri.

"Saya optimis di bawah kepemimpinan Pak Kapolri Listyo Sigit, Atase Kepolisian kita bisa bertambah. Yang saat ini, memang tidak semua negara ada Atase Kepolisian kita. Karena nantinya ini akan berpengaruh pada jangkauan perlindungan pekerja migran Indonesia di luar sana," kata dia dalam keterangannya, Kamis (2/5/2024).

"Sebab kalau kita lihat, banyak kasus pekerja migran kita yang kebingungan atau mendapat ketidakadilan ketika berkasus di luar negeri," sambungnya.

Politikus NasDem ini pun berharap Kapolri bisa turut memperluas dan memaksimalkan peran Atase Kepolisian yang telah ada.

Sahroni ingin Atase Kepolisian menjadi tempat di mana para pekerja migran Indonesia bisa mengadu dan mendapatkan solusi ketika mendapat hambatan di luar negeri sana.

"Saya juga berharap Atase Kepolisian ini bisa berperan lebih maksimal lagi. Harus menjadi tempat yang ramah bagi para pekerja migran Indonesia untuk mengadu," kata dia.

"Kita buat di mana pun para pekerja kita bekerja, mereka dapat merasakan rasa aman layaknya bekerja di rumah sendiri. Karena mereka tau bahwa negara akan selalu ada di samping mereka untuk membantu, melindungi, dan melayani," pungkasnya..

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Komitmen Kapolri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan aksi buruh dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada hari ini, Rabu (1/5/2024).

Dalam tinjauannya, Kapolri memastikan bahwa seluruh pelaksanaan penyampaian aspirasi hari buruh se-Indonesia berjalan aman dan damai.

"Saya berterima kasih bahwa dari rangkaian kegiatan teman-teman serikat buruh yang kita ikuti dari tadi pagi sampai sore ini. Semuanya berjalan dengan lancar, aman, dan tertib," kata Kapolri Listyo kepada wartawan, Rabu.

Di peringatan May Day, Listyo menegaskan komitmen Polri yang turut berperan aktif dalam memperjuangkan hak-hak dari seluruh elemen buruh Indonesia. Hal itu dituangkan dengan dibentuknya tim khusus (timsus) yang fokus membela serta melindungi para buruh.

"Dan saat ini sudah berjalan. Akan terus kita kembangkan untuk mengawal terkait dengan masalah-masalah yang terjadi di keluarga besar atau terkait dengan perburuhan, ketenagakerjaan, dan sengketa-sengketa yang ada. Sehingga kemudian semuanya bisa berjalan dengan tertib dan hak buruh bisa diperjuangkan," ujar Listyo.


Kapolri Pembelaan

Kapolri menyebut, pembelaan dan perlindungan hak tersebut juga berlaku untuk para buruh yang bekerja di luar negeri atau buruh migran. Polri terus mengembangkan peran dari atase Kepolisian untuk bekerja sama dengan otoritas negara setempat.

"Untuk bisa memberikan perlindungan terhadap buruh migran kita yang ada di sana. Yang mungkin terdampak oleh masalah hukum, kemudian tertipu, ada penganiayaan dan hal-hal lain yang harus kita perjuangkan dan Alhamdulillah saat ini itu terus kita kerjakan," ucap Listyo.

Demi semakin memantapkan komitmen mengawal hak buruh, Sigit menyampaikan bahwa, telah disepakati bahwa Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea, akan diangkat menjadi Penasihat Ahli Kapolri Bidang Ketenagakerjaan.

"Ini saya ucapkan selamat dan kita harapkan tentunya menjadi hadiah spesial untuk teman-teman buruh. Sehingga ke depan kesejahteraan buruh, apa yang diperjuangkan buruh, keselamatan buruh dan hal-hal lain yang tentunya saat ini diperjuangkan bisa dikomunikasikan dengan baik, dan tentunya harapan kita buruh semakin sejahtera," papar Listyo.

Di sisi lain, Listyo mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh elemen buruh yang tetap berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya