Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran melanda pemukiman padat penduduk di Jalan Dr Makaliwe 1, Grogol Petamburan Jakarta Barat, Selasa (25/3/2025) malam. Petugas pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.
Informasi kebakaran pertama kali diterima Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat pada pukul 18.27 WIB.
Advertisement
Baca Juga
"Sumber informasi masyarakat. Objek terbakar rumah tinggal," kata Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta, Satriadi Gunawan dalam keterangan, Selasa (25/3/2025).
Advertisement
Satriadi menerangkan, sebanyak 20 unit mobil pemadam dengan 100 personel diterjunkan. Saat ini, api masih dalam proses pemadaman.
"Proses pemadaman, masih terjadi perambatan atau situasi merah," tandasnya.
Â