Kesal dengan Gigitan Nyamuk? Coba Atasi dengan 5 Cara Instan Ini

Nyamuk kerap mengganggu aktivitas manusia. Ikuti 5 cara ini untuk menhindari dari gigitan nyamuk.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Sep 2020, 10:20 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2020, 10:00 WIB
Waspada, Nyamuk DBD Sukanya Gigit Kaki
Nyamuk pembawa virus Dengue biasanya mengigit daerah kaki. Karena itu, keluarlah dengan mengenakan celana panjang.

Liputan6.com, Jakarta Nyamuk berada di mana saja dan tidak ada yang menyukai kehadirannya. Namun tentunya semua orang pasti pernah berurusan dengan gigitan nyamuk.

Sekali digigit nyamuk, tangan terasa gatal dan ingin terus menggaruk bekas gigitannya. Namun jika digaruk terus-menerus maka akan menimbulkan luka.

Lantas bagaimana cara agar dapat menghindari atau tidak menggaruk gigitan nyamuk? Mengutip dari Timesofindia, Rabu (23/9/2020) berikut 5 cara untuk mengindari gigitan nyamuk yang bisa Anda ikuti:

1. Atasi gigitan dengan obat topical

Salah satu pengobatan terbaik untuk meredakan gigitan serangga adalah mencuci area yang digigit dengan sabun dan air. Kemudian bisa mengoleskan lotion anti gatal di atasnya. Obat topical lain seperti krim hidrokortison juga bisa bekerja dengan baik untuk menyembuhkan luka lebih cepat.

 

 

Saksikan video di bawah ini:

Cara selanjutnya

Menjadi Obat Herbal Malaria
Ilustrasi Gigitan Nyamuk Credit: pexels.com/icon

2. Oleskan es pada kulit

Dengan mengkompreskan es pada area yang digigit sehingga langsung dapat menenangkan kulit. Penurunan suhu akan menyebabkan pembuluh darah yang melebar berkontraksi yang akan membantu mengurangi peradangan.

3. Manfaatkan minyak essensial

Anda bisa mencoba pengobatan DIY dengan mencampurkan lavender dan minyak pohon teh di area yang terkena gigitan nyamuk.

Minyak esensial memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi sehingga dapat bekerja dengan sangat baik melawan ketidaknyamanan gigitan serangga.

4. Gunakan bahan anti inflamasi

Oatmeal sangat bisa meredakan gatal, bengkak dan kemerahan akibat gigitan serangga. Aloe vera membantu dengan cara yang sama dan menenangkan infeksi serta menyembuhkan luka ringan.

Selain itu madu juga dapat menyembuhkan gigitan serangga, mencegah dari gatal dan membuat area yang terkena terasa terhidrasi.

5. Mencegah gigitan serangga

Mencegah lebih baik daripada mengobati, karena dapat menyebabkan malaria. Semprotkan di sekitar ruangan rumah anda. 

 

Reporter: Tasya Stevany

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya