Liputan6.com, Jakarta - PT Toyota-Astra Motor (TAM) yakin, pembatasan penggunaan solar bersubsidi tak akan menggangu penjualan mobil mereka. Meskipun berpengaruh, dampaknya diyakini tak akan bertahan lama.
"Kalau kami, di Toyota, masih akan melihat dampaknya dalam beberapa bulan ke depan. Kami belum berani mengestimasi. Kalaupun ada pengaruh, paling cuma sebentar," jelas Direktur Marketing PT TAM, Rahmat Samulo di bilangan SCBD, Sudirman, Jakarta, Rabu (6/8/2014).
Lebih jauh, Samulo sendiri menuturkan jika salah satu model yang paling diminati konsumen mereka justru adalah Fortuner yang menggendong mesin diesel. Dikatakan varian ini sukses meraih perhatian konsumen karena menawarkan keunggulan khas mesin diesel berupa performa tangguh yang irit bahan bakar.
"Sebanyak 80 persen penjualan Fortuner adalah yang bermesin diesel. Hal itu terjadi sejak peluncuran varian VNT Diesel pada 2012 lalu," ungkap Samulo.
Samulo yakin, meski pembatasan penggunaan solar subsidi dijalankan, dampaknya hanya bersifat sementara. Lebih lanjut, TAM optimistis jika minat konsumen Indonesia terhadap model diesel Toyota akan kembali normal dalam beberapa waktu ke depan.
"Secara jangka panjang konsumen akan melihat mobil bermesi diesel sebagai sebuah kecocokan, baik ditinjau dari efisiensi maupun performa," pungkasnya.
Dampak Pembatasan BBM Diyakini Toyota Hanya Sementara
Meski pembatasan penggunaan solar subsidi dijalankan, minat konsumen terhadap model diesel Toyota kembali tinggi.
diperbarui 05 Agu 2014, 16:10 WIBDiterbitkan 05 Agu 2014, 16:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengirim Yasin untuk Orang yang Sudah Meninggal: Panduan Lengkap
4 Zodiak yang Berambisi Menjadi Terkenal di Tempat Kerja, Kamu Termasuk?
Tanggapan Budayawan Sugi Lanus Tentang Rencana Prabowo Jadikan Bali The New Singapore dan Hong Kong: Pariwisata Bali Tidak Korbankan Alam
Makna Mendalam di Balik Upacara Ngaben Dalam Tradisi Bali
Klasemen Liga Champions 2024/2025: Liverpool Masih Perkasa, Real Madrid Melorot
Sego Cawuk, Menu Sarapan Favorit Warga Banyuwangi yang Kaya Gizi
Lowongan Kerja Ultrajaya Milk, Simak Syarat dan Cara Lamarnya
6 Potret Isian Burger Bukan Daging Ini Nyeleneh, Bikin Tepuk Jidat
Rilis Kinerja Keuangan Kuartal III 2024, United Tractors Cuan Segini
Memahami Feedback Adalah Kunci Komunikasi Efektif
Satelit Kayu Pertama di Dunia Sukses Meluncur ke Angkasa Luar
26 Titik Ganjil Genap Jakarta Berlaku Hari Ini Rabu 6 November 2024, Cek Selengkapnya!