Liputan6.com, California - Kegiatan off-road atau menaklukan jalanan non aspal umumnya hanya dilakukan oleh kendaraan berjenis SUV. Namun, video berikut membuktikan jika sedan juga sanggup diajak untuk melakukan aksi lintas alam tersebut.
Adalah Subaru yang unjuk gigi menaklukkan medan berlumpur menggunakan WRX. Dari video yang dilansir dari Carbuzz, Selasa (7/10/2014) memperlihatkan sebuah Subaru WRX yang ditantang untuk keluar dari kubangan lumpur.
Video yang dibuat oleh Departemen Pemasaran Subaru ini ingin menunjukkan performa sedan WRX tak hanya tangguh saat digunakan untuk melibas jalan aspal yang mulus. Sebagai mobil yang legendaris di ajang World Rally Championship (WRC), Subaru ingin semua orang mengetahui kehebatan WRX saat menaklukkan medan off-road.
Awalnya, Subaru WRX ini sedikit kesulitan saat terjebak di tengah kubangan lumpur. Meskipun begitu, sedan dengan penggerak empat roda ini mulai dapat berjalan perlahan.
Medan lumpur ini rupanya bukanlah halangan yang berarti bagi sedan ini. Setelah dapat berjalan, medan lumpur ini pun dilalui dengan cukup mudah oleh Subaru WRX berwarna silver tersebut.
Beberapa saat kemudian, Subaru WRX ini telah tiba di tepi kubangan lumpur dan berhasil menyelesaikan tantangan. Penonton yang menyaksikan tribun yang merasa takjub pun bersorak memberi selamat saat mobil ini berhasil keluar dari kubangan lumpur yang terbilang cukup sulit dilalui untuk sebuah sedan. (Ysp/Des)
Cara Subaru Yakinkan Performa WRX pada Konsumen
Mobil tersebut juga legendaris di ajang World Rally Championship (WRC).
Diperbarui 14 Okt 2014, 16:07 WIBDiterbitkan 14 Okt 2014, 16:07 WIB
Bak mobil off road, Subaru WRX ini terlihat cukup mudah menaklukkan kubangan lumpur yang cukup dalam.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemakaman Paus Fransiskus: Sederhana, Namun Bermakna di Basilika Santa Maria Maggiore
Peringati Hari Bumi, Jakarta Gelap Satu Jam pada 26 April 2025
VIDEO: Hilang 5 Hari, Pendaki Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Jangan Pernah Benci Diri Sendiri, Tubuhmu Adalah Kendaraan Menuju Allah Kata Gus Baha
Gunung Semeru Enam Kali Erupsi, Tinggi Letusan Hingga 800 Meter
Potret Iring-iringan Jenazah Paus Fransiskus Menuju Basilika Santa Maria Maggiore
Etenia Croft Rilis Lagu Gapai Bintang, Lirik Lagunya Ungkap Semangat Meraih Mimpi
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Baru, Diklaim Punya Senjata Terhebat
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Blunder, Marc Marquez Juara Sprint Race
Mentan Minta Polisi Segera Tangkap Oknum Penjual Sapi Hibah di Karanganyar
VIDEO: Motif Pembunuh Jasad dalam Karung di Daan Mogot, Pelaku Tersinggung Ucapan Korban
Indonesia Gandeng Palestina hingga Jepang Genjot Sektor Pertanian