Liputan6.com, Nusa Dua - Tingginya animo masyarakat para pecinta roda dua Tanag Air terhadap balap MotoGP 2014, PT Astra Honda Motor (AHM) pun menyediakan livery Champion Edition untuk produk keluarannya.
Meskipun begitu, tak semua model kebagian livery ala tim Repsol Honda tersebut. Hanya pada sepeda motor cub (bebek) dan sport. Sayang, tipe skutik yang berkontribusi terbesar dalam penjualan PT AHM tak kedapatan jatah livery Champion Edition.
"Kalau skutik kan penggunanya banyak, ada ibu-ibu juga. Sementara itu, konsumen dari kalangan anak mudanya juga beda," jelas Marketing Director PT AHM.
Meski punya target konsumen sama-sama anak muda, Margono menjelaskan jika livery Champion Edition ini lebih ditujukan pada konsumen yang menggemari dunia balap. Oleh karena itu, livery tersebut hanya dihadirkan pada tiga model antara lain CBR150R, CBR250R, serta Blade FI.
Untuk diketahui, sepeda motor yang mendapat livery Champion Edition, tak cuma mengusung warna khas Repsol tetapi juga mendapat tambahan seperangkat stiker Champion, HRC, GAS,dan juga #93, nomor motor sang juara dunia MotoGP Marc Marquez.
Untuk model CBR250R Champion Edition, PT AHM melegonya dengan harga on the roda Jabodetabek Rp 56,8 juta. Lebih mahal Rp 600 ribu dari varian standar.
(Ysp/Gst)
Alasan AHM Tak Lepas Skutik Champion Edition
Livery Champion Edition ini lebih ditujukan pada konsumen yang menggemari dunia balap.
diperbarui 02 Feb 2015, 18:06 WIBDiterbitkan 02 Feb 2015, 18:06 WIB
CBR250R edisi khusus Repsol Honda ini sudah dapat dipesan mulai Februari di jaringan dealer Honda dan mulai dikirim pada Maret 2015.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Sambut Kunjungan Kenegaraan PM Jepang di Istana Bogor
350 Caption Happy Weekend Inspiratif untuk Media Sosial
Potret 6 Mantan Artis Cilik Bintangi Sinetron Asmara Gen Z, Kini Sudah Remaja
Bikin Pangling, Potret Yura Yunita Berhijab saat Umrah Bareng Suami dan Sahabat
Penyebab Kebakaran Los Angeles, Sebabkan 10 Orang Tewas dan 70.000 Warga Lainnya Mengungsi
KPK Tetapkan Dua Tersangka Korupsi Pengadaan Server Telkom Senilai Rp 280 Miliar
2 Kota Suci Dilanda Banjir, Benarkan Tanda Kiamat Sudah Dekat?
350 Caption TikTok Bucin Paling Keren dan Romantis
Paris Hilton Bagikan Kondisi Rumahnya yang Terdampak Kebakaran Los Angeles, Tinggal Puing-Puing
Momen Haru Pemakaman Ayah Baim Wong ada Disamping Istri
Kantor Dinas Pendidikan Makassar Terbakar Hebat, Warga Sempat Dengar Ledakan
7 Tempat Kuliner Sentul dengan View yang Cantik, Bagus untuk Refreshing