Plakat Bernada Ejekan untuk Jeremy Clarkson

Sebuah plakat dengan isi bernada sindiran dipajang di hotel tempat presenter otomotif kelas dunia, Jeremy Clarkson, pernah menginap.

oleh Rio Apinino diperbarui 25 Nov 2015, 10:18 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2015, 10:18 WIB
Plakat Bernada Ejekan Untuk Jeremy Clarkson
Sebuah plakat dengan isi bernada sindiran dipajang di hotel tempat presenter otomotif kelas dunia, Jeremy Clarkson, pernah menginap.... Selengkapnya

Liputan6.com, North Yorkshire - Sebuah plakat dipajang di hotel tempat presenter otomotif kelas dunia, Jeremy Clarkson, pernah menginap. Berbeda dengan plakat lain, yang tertulis di sana lebih bernada sindiran.

Dalam plakat tersebut tertulis, "here lies the BBC career of Jeremy Clarkson. Who had a fracas on this spot 4th March 2015. The rest is legend," atau yang jika diartikan bebas menjadi, "di sinilah karier Jeremy Clarkson berakhir. Yang melakukan perkelahian di tempat ini pada 4 Maret 2015. Sisanya adalah legenda."

Ya, hotel ini adalah Simonstone Hall yang terletak di North Yorkshire, Inggris. Di sinilah tempat Clarkson meninju produser BBC yang membuatnya dipecat sebagai presenter Top Gear.

Menurut laman Facebook resmi hotel, plakat tersebut diberikan oleh salah satu tamu mereka. Manajemen hotel memutuskan untuk meletakkannya di tempat di mana perkelahian tersebut terjadi.

Sayang, foto close up yang diunggah membuat kita tidak mengetahui berapa besar ukuran plakat berwarna keemasan ini.

Sebelumnya, menurut laman Mirror, hotel ini dikabarkan dijual, tetapi tidak diketahui berapa harga yang ditawarkan. Tidak diketahui apakah pihak yang memajang plakat unik ini adalah pemilik baru atau masih manajemen lama.

Jeremy Clarkson sendiri sekarang telah bekerja kembali sebagai presenter di sebuah acara baru Amazon bersama James May and Richard Hammond.

(rio/sts)**

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya