Liputan6.com, Jakarta - Musim hujan menjadi waktu yang kurang menyenangkan bagi pengguna roda dua. Pasalnya, kondisi cuaca membuat helm jadi lembab karena basah terpapar air hujan.
Akibatnya, helm bau apek timbuh dan membuat pemotor tak nyaman. Untuk itu, Boyke Wirawan, Supervisor Motoritz memberi tips kepada para pemotor agar helm tetap segar di musim hujan.
"Saat helm basah atau lembab maka sebaiknya diletakkan secara terbalik dan visor terbuka yang dialas dengan tatakan. Hal ini bertujuan agar hawanya keluar," jelasnya saat berbincang dengan Liputan6.com.
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Boyke ini menjelaskan jika helm yang lembab juga perlu diangin-anginkan. Bila perlu ia menyarankan agar helm diletakkan terbalik sambil dikipasi dengan kipas angin.
"Helm yang basah dan lembab jangan dikeringkan pakai hair dryer. Panas dari hair dryer bisa merusak inner liner (busa atas)," sambungnya.
Tak luput pria yang memakai kaca mata ini juga menyarankan agar di dalam helm turut diberikan sejenis silikon untuk menyerap kelembaban yang dijual di pasaran.
"Kalau mau sedikit keluar modal bisa pergunakan Gajah Penyerap Air di bagian dalam helm untuk menyerap air," tuntasnya.
(ysp/
Helm Anti Apek di Musim Hujan, Ini Jurusnya
Musim hujan menjadi waktu yang kurang menyenangkan bagi pengguna roda dua.
Diperbarui 27 Nov 2015, 10:05 WIBDiterbitkan 27 Nov 2015, 10:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengintip Dapur Fuji yang Elegan, Berornamen Kayu dengan Harga Fantastis
Pertamina Drilling Kantongi Laba Bersih Januari 2025 Sebesar 104,4% di Atas Target
Banjir di Tangerang, BPBD Sebut 3.000 Warga Terdampak
Awas, Penipuan Keuangan Online Melonjak saat Ramadan
Jasamarga Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di Gerbang Tol Bekasi Imbas Banjir
Potret Artis Cantik Senior Reunian, Krisdayanti hingga Bella Saphira Kompak Awet Muda
OJK Beberkan Hasil Dialog dengan Pelaku Pasar Modal, Apa Saja?
2 Kali BAP, Nikita Mirzani Dicecar 109 Pertanyaan Sebelum Ditahan Terkait Dugaan Pemerasan Reza Gladys
OJK: Kondisi Pasar Tidak Hambat Minat IPO, 20 Emiten Antre di Pipeline
4 Kuliner Ekstrem di China, dari Cacing dalam Kopi hingga Hotpot Kotoran Sapi
7 Artis Ini Temani Pasangan Beda Agama Puasa, Saling Menghormati
Ciri Ciri Asam Urat di Tangan: Kenali Penyebab, Gejala, dan Penanganannya