Begini Jurus Walikota Padang Tertibkan Balap Liar

Pemkot Padang akan menyalurkan bakat-bakat para pemuda ke tempat yang lebih layak.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 09 Mei 2016, 09:51 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2016, 09:51 WIB
Balapan Liar di Indonesia Jadi Sorotan Media Internasional
Autoevolution mengkritisi masalah keselamatan dan juga perilaku para remaja di bawah umur yang nekat melakukan aksi adu kecepatan.

Liputan6.com, Padang - Balap liar jadi aktivitas yang sering dilakukan kalangan pemuda di Indonesia, termasuk di Padang, Sumatera Barat. Ajang adu kecepatan ini seringkali mengganggu pengguna jalan lain.

Agar tidak mengganggu, Walikota Padang yaitu Mahyeldi Ansharullah berjanji akan menertibkan balap liar. Pihaknya akan menyalurkan bakat-bakat para pemuda ke tempat yang lebih layak.

"Ya namanya anak muda, sekarang coba kami rapikan. Kalau mereka punya bakat itu, kami cari kawasan tertentu untuk mereka," kata Mahyeldi di sela-sela peresmian Tugu Bikers Indonesia, Minggu (8/5/2016).

Untuk itu, Mahyeldi ingin adanya kanalisasi pada balapan liar. Saat ini lokasi yang biasanya digunakan untuk balapan resmi di Padang terdapat di Lanud Tabing.

"Ini perlu kita kanalisasi. Lokasinya ada di Lanud(yang resmi) karena kawasannya cukup luas," ia menjelaskan.

Angkatan Udara selaku otoritas berwenang di Lanud Tabing memberi lampu hijau untuk balapan resmi, tujuannya untuk menyalurkan bakat para pemuda terutama di kota Padang. "Balapan untuk menyalurkan potensi bakat yang dimiliki oleh generasi muda yang tulangnya gatal-gatal itu," ujarnya.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya