Ban dan Cuaca Jadi Faktor Utama GP Jerman

Valentino Rossi mengatakan bahwa ada dua faktor kunci yang akan mempengaruhi GP Jerman di Sirkuit Sachsenring, akhir pekan nanti.

oleh Rio Apinino diperbarui 15 Jul 2016, 18:10 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2016, 18:10 WIB
Valentino Rossi
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. (AFP)

Liputan6.com, Saxony - Valentino Rossi mengatakan bahwa ada dua faktor kunci yang akan mempengaruhi GP Jerman di Sirkuit Sachsenring, akhir pekan nanti. Keduanya adalah kinerja ban baru Michelin dan kondisi cuaca.

"Trek ini sulit untuk ban. Anda perlu kompon ban yang keras di sebelah kiri. Tanda tanya besar melihat bagaimana ban baru ini bekerja," ujar Rossi, dikutip dari crash.net, Jumat (15/7/2016).

Michelin memperkenalkan ban depan baru di GP Jerman. Ban ini akan lebih keras di sisi kiri. Ini dibuat untuk mengatasi keausan ban yang tak merata karena di Sachsenring lebih banyak tikungan ke kiri ketimbang kanan.

Rossi sendiri megatakan bahwa ban Michelin ini mirip dengan Bridgestone yang mereka pakai tahun lalu. "Pada akhirnya kami menggunakan setting yang sangat mirip dengan Bridgestone. Ini bagus karena motor kami dengan Michelin tampak baik. Motor yang saya pakai sekarang sangat mirip dengan tahun lalu," tambahnya.

Rossi sendiri dikenal sebagai pembalap yang gampang menyesuaikan diri dengan ban. Hal ini, misalnya, diakui oleh rekan satu timnya di Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo.

"Rossi bisa lebih baik dari saya. Dia bisa menjaga ban depannya lebih baik. Dia juga sangat baik menghadapi kondisi yang sulit saat ban sudah tidak bisa memegang aspal," ucapnya selepas GP Catalunya, awal Juni lalu.

Soal cuaca, Rossi berharap akhir pekan nanti akan cerah. Sayangnya Sachsenring terkenal tak bersahabat soal itu. "Sayangnya ada cuaca buruk. Ramalan cuaca juga mengatakan itu. Padahal semua orang berharap akan kering," ujarnya.

Untuk diketahui, tahun lalu dimana kondisi aspal kering, Rossi berhasil menempati juara tiga, persis di bawah dua pembalap Honda. Menurutnya, capaian itu cukup baik mengingat waktunya dengan sang juara tak terpaut jauh.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya