Bocoran Motor Trail Viar, Harganya Rp 28 Juta

Viar Motor dipastikan akan meluncurkan motor trail baru untuk pasar Indonesia. Motor ini dinamakan Cross x 200es.

oleh Rio Apinino diperbarui 28 Sep 2016, 09:37 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2016, 09:37 WIB
Viar Cross x 200es
Viar Cross x 200es, akan meluncur Oktober 2016.

Liputan6.com, Jakarta - Viar Motor dipastikan akan meluncurkan motor trail baru untuk pasar Indonesia. Motor ini dinamakan Cross x 200es.

Marketing Communication Viar, Frengky Osmond, mengatakan bahwa pelengkap line-up Viar ini akan dipasarkan bulan depan. "Rencana awal Oktober baru ada di pasar," ujar Frenky kepada Liputan6.com lewat pesan singkat WhatsApp, beberapa hari yang lalu.

Frengky menjelaskan, Cross x 200es dibangun dengan desain rangka twin spar atau yang juga dikenal dengan sebutan perimeter. Rangka ini memang paling banyak digunakan pada motor sport modern. Konsep dasarnya adalah memperpendek jarak antara stang dan lengan ayun agar efek getaran saat dijalankan bisa diminimalisir.

Sebagaimana terlihat pada gambar, motor ini telah mengadopsi teknologi suspensi depan upside-down (USD), sementara suspensi belakangnya sudah berbentuk tabung.

Dari aspek mesin, engine menggunakan 4 klep sehingga tenaga serta torsi yang dihasilkan lebih kuat. Frenky tidak menjelaskan secara lebih spesifik detail mesin, semisal berapa kubikasi serta poin tenaga kerja yang dihasilkan.

Soal harga, Frenky mengatakan estimasinya berkisar antara Rp 27 hingga 28 juta. "Harga unitnya itu estimasi on the road," tutup Frenky.

Sebagai informasi tambahan, selain motor trail ini, Viar juga dipastikan akan meluncurkan dua model matik listrik bernama Pulse dan Q1. Motor ini pertama kali diperkenalkan di arena Jakarta Fair, Kemayoran, Jakarta, Juni lalu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya