6 Mobil Listrik Terbaik Saat Ini yang Bisa Anda Miliki

Satu dekade lalu, gagasan mobil listrik rupanya belum terbayang oleh sejumlah masyarakat di dunia. Namun kini, setelah adanya perbaikan teknologi, penyesuaian standar emisi lebih ketat, dan perubahan selera konsumen ke mainstream.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 11 Okt 2018, 09:16 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2018, 09:16 WIB
Tesla Model S
Tesla Model S. (Carbuzz)

Liputan6.com, Jakarta Satu dekade lalu, gagasan mobil listrik rupanya belum terbayang oleh sejumlah masyarakat di dunia. Namun kini, setelah adanya perbaikan teknologi, penyesuaian standar emisi lebih ketat, dan perubahan selera konsumen ke mainstream, membuat mobil berdaya listrik semakin berkembang.

Seperti diketahui, kini sejumlah pabrikan otomotif di dunia tengah mempersiapkan mobil listrik. Bahkan berbagai pengembangan dilakukan, mulai dari akselerasi, hingga daya tahan baterai.

Nah, jika bicara mobil listrik, situs digitaltrends.com, merangkum enam mobil listik terbaik yang namanya cukup popular.

Mau tahu mobil berdaya listrik apa saja yang dimaksud, berikut ulasannya:

 

Tesla Model 3
Tesla Model 3 resmi diluncurkan. (Motor1)

1. Tesla Model 3

Mobil listrik yang satu ini merupakan jenis sedan dan jadi salah satu populer dan menarik. Hal ini mematahkan bahwa mobil paling menarik adalah supercar seharga jutaan dolar, atau berbodi bongsor, seperti halnya SUV tujuh penumpang.

Tesla sendiri kerap menjadi pilihan konsumen, karena dianggap memliki desain luar sederhana, namun melimpah ruah kemewahan di bagian kabinnya.

Salah satu yang paling ditunggu yaitu soal fitur kenyamanan, keamanan inovatif, serta menerapkan berbagai teknologi modern. Untuk harga mobil listrik ini sekitar US$ 50 ribu.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2. Chevrolet Bolt EV

Chevrolet Bolt EV
Chevrolet Bolt EV jadi Green Car of the Year.

Merupakan mobil listrik yang satu ini dianggap sangat ekonomis. Dengan harga tak sampai US$ 30 ribu, mobil ini diklaim mampu melaju hingga 238 mil.

Hal ini pula dianggap berbeda dengan Nissan Leaf yang harga di bawah US$ 30 ribu namun hanya mampu dipacu hingga 128 km saja. Serta, Tesla Model S yang bisa dikendarai sejauh 482 km, namun harganya tergolong lebih mahal.

Chevrolet Bolt juga dianggap tak kalah hebat, karena akselerasinya memiliki daya hingga 200 Tk dan torsi 360 Nm.

 

3. Nissan Leaf

Nissan Leaf 2018
Nissan Leaf menjadi ikon Intelligent Mobility.(Nissan)

Nissan menjadi salah satu pabrikan otomotif yang cukup mendompleng kendaraan listrik, dengan menghadirkan Leaf pada 2010 silam.

Mobil bergaya hatchback ini nyatanya juga menjadi mobil listrik pertama yang dijual secara masal di era abad 21.

Nissan Leaf sendiri cukup dianggap liar, karena menawarkan baterai berdaya 40 kWh dengan motor listrik yang mempu menghasilkan daya setara 147 Tk dan juga untuk model terbaru mampu dipacu hingga 150 mil.

 

4. BMW i3

BMW i3
BMW i3 dan i3s.(BMW Global)

Mobil listrik yang satu ini dianggap berbeda, karena tidak hanya powertrain listrik, i3 dilengkapi dengan cangkang kulit plastik serat karbon, roda berdesain mirip pemotong pizza, dan interior menggunajan bahan berbasis tanaman yang disebut kenaf. 

BMW i3 juga dianggap salah satu mobil hemat energi yang saat ini dijual, dengan nilai EPA-rated 118 MPGe dikombinasikan untuk model 2017, yang juga memiliki jangkauan hingga 183 km.

Mobil besutan pabrikan Jerman ini juga diklaim sangat tenang, halus namun tetap memberikan kesan mewah, dan handlingnya yang ringan.

Menggunakan bahan serat karbon, mobil ini dianggap cukup ringan karena bobotnya hanya sebesar 1.360 kg.

BMW i3, Dengan teknologi BMW eDrive, motor listrik BMW i3 bertenaga 170 Tk dan torsi 250 Nm. Motor ini disandingkan dengan transmisi otomatis percepatan tunggal dengan rasio tetap.

Motor listrik mampu membuat i3 berakselerasi dari titik nol ke 100 km/jam dalam waktu 8,1 detik, sebelum sampai pada kecepatan maksimal 150 km/jam.

BMW i3 juga memiliki versi Range Extender (REx) yang menggunakan mesin bensin berkapasitas kecil yaitu dua silinder berkapasitas 647 cc. Mesin menghasilkan generator pengisi daya ke baterai.

 

5. Tesla Model S P100D

Tesla Model S
Tesla Model S anti peluru (armormax)

Bicara soal mobil listrik, Tesla Model S tak perlu diragukan lagi. Bicara soal akselerasi, Tesla  Model S dianggap sebagai mobil yang cepat, nyaman, dan bebas emisi.

Mobil ini dilengkapi baterai 100kWh-nya, P100D yang mampu berakselerasi dari 0-100 km hanya dalam waktu 2,5 detik, hal ini pula menjadikannya Model S salah satu mobil produksi tercepat di planet ini.

Baterai yang besar memberi sedan itu kisaran 506 km. Namun sayang, harga mobil ini tergolong mahal dengan banderol mulai dari US$ 84,3 ribu.

 

6. Jaguar I-Pace

Jaguar I-Pace mulai diproduksi secara massal (ist)
Jaguar I-Pace mulai diproduksi secara massal (ist)

Siapa mengira merek mobil asal Inggris, Jaguar, sering kali dianggap pabrikan jarang reaktif di industri otomotif.

Namun begitu, hal ini rupanya tidak dengan teknologi listrik, Jaguar pun menghadirkan I-Pace, mobil listrik yang diproduksi masal.

I-Pace sendiri dianggap memiliki desain crossover namun menyerempet jenis sedan sport. Tak kalah dari mobil listrik lainnya, I-Pace juga dilengkapi dengan kabin nyaman, berteknologi tinggi dan memiliki system infotaiment kekinian.

Jaguar I-Pace menghasilkan tenaga sebanding 400 Tk dengan torsi puncak 700 Nm. Baterai lithium-ion berkapasitas 90 kWh dapat memberikan jarak tempuh hingga 350 km.

Jaguar dikenal sebagai pabrikan yang menghasilkan mobil premium dengan cita rasa berkendara sport, seperti F-Type dan juga F-Pace.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya