Liputan6.com, Jakarta - Sebagai pemasok ban motor balap untuk ajang MotoGP, Michelin menyediakan dua seri, yakni Power Slick dan Power Rain. Michelin Power Slick merupakan ban balap tanpa kembangan, sedangkan Power Rain untuk kondisi lintasan basah.
Terdapat lima tipe ban Michelin yang digunakan pada MotoGP tahun ini yaitu Michelin Power Slick dengan karakter komponen soft, medium, dan hard, serta Michelin Power Rain dengan karakter soft dan medium.
"Ban-ban yang digunakan pada musim balap kali ini juga telah ditingkatkan konsistensinya dengan penggunaan bahan yang sedikit lebih keras. Namun ban-ban ini dijamin tetap memiliki cengkeraman maksimal dan performa yang kuat," Steven Vette, Presiden Direktur Michelin Indonesia.
Advertisement
Sementara menurut Piero Taramasso, Manajer Michelin Motorsport, Michelin telah membuat konstruksi baru pada 2020, sehingga ban menjadi lebih besar saat keluar tikungan, dan lebih memaksimalkan kemampuan motor saat berpacu di lintasan dibanding MotoGP musim sebelumnya.
Selain itu, lanjut Taramasso, teknologi yang terdapat pada ban MotoGP Michelin dapat memungkinkan deteksi otomatis jenis komponen ban yang digunakan saat balapan dan informasi ini menggunakan teknologi nirkabel yang tersedia untuk pembalap dan tim.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Ban Harus dalam Suhu Ideal
Menurutnya pada balapan MotoGP, ban harus dijaga pada suhu ideal dan disimpan di kotak penghangat dengan suhu kurang lebih 90°C sebelum ban menyentuh lintasan.
Sebab temperatur ideal ban depan adalah 100°C sementara ban belakang 120°C atau lebih.
"Sebelum digunakan, ban ditutupi dengan tyre warmer untuk menjaga suhu ban tetap di level bawah dari rentang penggunaan optimalnya," ungkap Taramasso.
Untuk musim balap tahun ini Michelin mengirimkan 26 tim, yang terdiri dari developer, teknisi, fitter, manajer, koordinator, petugas pers, dan tim marketing/komunikasi. Namun tidak semuanya berada di lokasi lintasan.
Sumber: Otosia.com
Advertisement