Liputan6.com, Jakarta - Informasi mengenai model terbaru Jeep Compass yang hadir di Indonesia menarik perhatian pembaca Liputan6.com.
Tak cuma itu, informasi terkait generasi terbaru Yamaha XMax dan Suzuki yang menyiapkan mobil listrik murah juga menjadi sorotan pembaca.
Berikut ringkasan artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:
Advertisement
1. Jeep Compass Terbaru Hadir di Indonesia, Fortuner dan Pajero Patut Waspada
PT DAS Indonesia Motor akhirnya resmi merilis model SUV terbaru mereka, Jeep Compass. Mobil yang sudah direncanakan sejak tahun lalu itu akhirnya bisa menjadi pilihan bagi konsumen di antara SUV asal Jepang, Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero
Kehadiran Jeep Compass ini sekaligus melengkapi line up PT DAS Indonesia Motor, selaku distributor resmi brand Jeep di Indonesia. Melalui SUV entry level ini, perusahaan yakin dapat menjadi pelepas dahaga bagi pecinta Jeep di Tanah Air.
Selengkapnya baca di sini
Â
2. Generasi Terbaru Yamaha XMax Bakal Tampil Lebih Gahar dan Canggih
Setelah beberapa lama belum mendapatkan penyegaran dari sisi tampilan, kehadiran generasi terbaru Yamaha X-Max diharapkan akan datang dalam waktu dekat ini.
Menurut informasi yang dilansir greatbikers, skutik gambot berkapasitas 250 cc ini akan datang lewat desain yang lebih dinamis dibanding sebelumnya.
Bahkan, beberapa spekulasi yang berkembang, menyebutkan Yamaha XMax terbaru akan mengambil tampilan dari Yamaha TMax yang belum lama diperkenalkan.
Selengkapnya baca di sini
Â
Advertisement
3. Suzuki Bakal Hadirkan Mobil Listrik Murah pada 2025
Suzuki Motor Corp memiliki rencana besar terkait kendaraan elektrifikasi. Pabrikan berlambang 'S' itu berencana menghadirkan kendaraan listrik dengan harga terjangkau pada 2025. Harga yang dipatok hanya 1 juta Yen atau setara Rp 125 jutaan.
Menariknya, Suzuki juga berencana untuk memproduksi kendaraan listrik ini di India. Pabrikan Suzuki di negeri Bollywood itu memang jadi anak emas berkat penjualan bersama Maruti Suzuki yang meraih tahta.
Selengkapnya baca di sini
Infografis Jurus Indonesia Tangkal Varian Omicron
Advertisement