Sampai di Ujung Gang Kebagusan, Agus Langsung Diserbu Ibu-Ibu

Setelah menyanyikan yel-yel, ibu-ibu itu kemudian berfoto, salaman dan ada pula yang memeluk Agus.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 10 Nov 2016, 16:04 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2016, 16:04 WIB
Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono kembali blusukan ke Gang Waru RW 03, Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono kembali blusukan ke Gang Waru RW 03, Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono kembali blusukan ke Gang Waru RW 03, Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Baru saja sampai di gang, Agus langsung diserbu ibu-ibu. Mereka menyanyikan yel-yel untuk putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

"Marilah hai semua warga kota Jakarta memilih dia. Mas Agus Mpok Sylvi sebagai gubernur kita, DKI Jakarta. Janganlah kita lupa, coblos nomor urutnya, bersama-sama. Nomor satu Agus-Sylvi, nomor satu untuk DKI. Untuk Jakarta, Adil, Sejahtera," begitu yel-yel yang dinyanyikan ibu-ibu Kebagusan untuk Agus, Kamis (10/1/2016).

Setelah menyanyikan yel-yel, ibu-ibu itu kemudian berfoto, salaman dan ada pula yang memeluk Agus.

Agus pun memuji aksi ibu-ibu tersebut. "Hebat ya. Hebat kalian," ucap Agus yang ikut bertepuk tangan.

Agus dikalungkan slayer Persija oleh seorang bocah yang merupakan The Jak.

Selain itu, Agus juga dikalungkan slayer Persija oleh seorang bocah yang merupakan The Jak.

"The Jak, Pak. Ini dari The Jak," kata bocah SMA yang juga pendukung Persija itu.

Bukan hanya itu saja, Agus pun juga diajak berfoto bersama dengan petugas oranye atau petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

"Cuma pengen foto aja," ucap seorang petugas PPSU lalu kembali melanjutkan pekerjaan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya