Tokoh Muslim: Elly Lasut Punya Pengalaman Mumpuni untuk Pimpin Sulut

Pengalaman Elly Lasut sebagai Bupati Kepulauan Talaud tiga periode dinilainya memberi wawasan luas tentang kebutuhan dan tantangan yang dihadapi daerah.

oleh Tim News diperbarui 17 Okt 2024, 22:23 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2024, 17:16 WIB
Elly Lasut
Tokoh Muslim Kampung Islam Manado, K.H. Sofyan Lahilote menilai, pengalaman Elly Lasut sebagai Bupati Kepulauan Talaud tiga periode memberinya wawasan luas tentang kebutuhan dan tantangan yang dihadapi daerah. (Ist).

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut dinilai memiliki pengalaman mumpuni untuk memimpin Provinsi Sulawesi Utara. Dengan latar belakang yang kuat dalam dunia politik dan pelayanan publik, Elly Lasut telah menunjukkan kemampuan dalam mengelola berbagai program yang berdampak positif bagi masyarakat.

Tokoh Muslim Kampung Islam Manado, K.H. Sofyan Lahilote menilai, pengalaman Elly Lasut sebagai Bupati Kepulauan Talaud tiga periode memberinya wawasan yang luas tentang kebutuhan dan tantangan yang dihadapi daerah.

"Tiga periode di Talaud, itu tidak sebentar, tiga periode itu menandakan dia dicintai rakyat sana dan membangun kesejahteraan," kata K.H Sofyan, Kamis (17/10/2024).

Ia pun mengapresiasi langkah Elly Lasut yang tak sungkan maju di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Sulut 2024. Menurutnya, maju sebagai calon pemimpin tidaklah mudah, prosesnya penuh tantangan dan tanggung jawab.

Terlebih, ia menjelaskan bahwa calon pemimpin mesti memiliki kapasitas yang mumpuni. Pasalnya harus mampu menghadapi berbagai dinamika politik, termasuk kritik, tantangan dari lawan, serta ekspektasi tinggi dari masyarakat.

"Karena menjadi pemimpin itu tidak gampang, susah, banyak waktu yang dikirbankan," ujarnya.

Dengan latar belakang yang kuat dalam dunia politik dan pemerintahan, Elly Lasut telah menunjukkan kemampuan kepemimpinan yang efektif melalui berbagai posisi yang diembannya.

PWNU Sulut Sambut Silaturahmi Elly Lasut

PWNU
Cagub Elly Lasut bersilaturahmi dengan pengurus PWNU Sulut. (Tim News).

Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut baru-baru ini melakukan silaturahmi dengan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sulut. Kunjungan ini mencerminkan penerimaan yang luas dari masyarakat terhadap dirinya.

Wakil Ketua PWNU Sulut, H. Midun Loho menyampaikan apresiasi kepada Elly Lasut yang menyempatkan diri datang mempererat tali persaudaraan. Menurutnya, ini adalah momentum penting bertemu bersama calon pemimpin Sulut.

"Yang mau berkunjung di pengurus wilayah sekaligus pertemuan dengan pengurus wilayah Nahdlatul Ulama Sulawesi Utara. Dan saya memberikan penghargaan kepada pak Elly yang telah memberanikan datang ke sini," kata H. Midun Loho, Rabu (16/10/2024).

Dalam suasana yang penuh keakraban, Elly berdialog dengan pengurus NU, mendengarkan berbagai aspirasi serta program yang tengah dijalankan oleh organisasi tersebut.

Kehadiran Elly Lasut disambut hangat oleh anggota PWNU, yang melihatnya sebagai sinyal positif dalam upaya menciptakan sinergi demi kesejahteraan masyarakat. Pertemuan ini juga menegaskan pentingnya kerukunan antar umat beragama di Sulut.

Hal ini juga menunjukkan bahwa Elly Lasut siap menjadi jembatan bagi semua kalangan demi terciptanya masyarakat yang harmonis. Silaturahmi ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dalam pembangunan daerah, menjadikan Elly Lasut sebagai calon pemimpin yang benar-benar peduli dan diterima oleh semua elemen masyarakat.

Dengan demikian, kunjungan Elly Lasut ke PWNU Sulut tidak hanya memperkuat dukungan dari organisasi keagamaan, tetapi juga menjadi sinyal positif bagi masyarakat luas yang mengharapkan pemimpin yang peduli dan mampu menjembatani berbagai kepentingan.

Infografis

Infografis Beda Putusan MK dan DPR Terkait Revisi UU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Beda Putusan MK dan DPR Terkait Revisi UU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya