Liputan6.com, Cilegon - Agar tidak terjadi kemacetan di jalan utama Provinsi Banten, polisi akan merekayasa lalu lintas selama arus mudik Lebaran. Maklum saja, jalur ini merupakan salah satu jalan yang dilalui para pemudik.
"Kalau padat itu sudah pasti. Tapi jangan sampai crowded. Meski padat, yang penting tidak menimbulkan konflik arus (lalu lintas), seperti di titik-titik tempat putar balik arah, dan itu harus diatur sedemikian rupa, agar tidak menimbulkan kemacetan," kata Kapolda Banten, Brigjen Polisi Boy Rafli Amar, saat meninjau jalur mudik dari Kabupaten Serang hingga Pelabuhan Merak.
Ruas jalan yang biasa dilewati para pemudik adalah jalur dari wilayah Cikande, Kabupaten Serang, hingga Kota Cilegon. Khususnya jalan utama dari gerbang Tol Merak hingga Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten.
Jalur utama menuju Pelabuhan Merak dari pintu Tol Merak merupakan jalur pertemuan kendaraan yang keluar dari tol dan kendaraan dari jalan nasional. Pertemuan 2 arus tersebut dapat menimbulkan kemacetan dan kesemrawutan lalu lintas.
Salah satu rekayasa lalu lintas yang akan dilakukan, di antaranya dengan menutup dua U-turn atau lintasan balik arah setelah fly over Merak arah Pelabuhan Merak, tepatnya di depan Terminal Terpadu Merak.
"Hal tersebut guna memberikan kelonggaran bagi kendaraan dari Gerbang Tol Merak," tegas Boy. (Bob/Nrm)
Rekayasa Lalu Lintas, Solusi Kemacetan Mudik di Banten
Khususnya pada jalan utama dari gerbang Tol Merak hingga Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten.
Diperbarui 25 Jun 2015, 11:14 WIBDiterbitkan 25 Jun 2015, 11:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono: Bagi yang Punya Mobil Tidak Mau Bayar Pajak, Saya Akan Kejar
UAH Bagikan Amalan Sederhana setelah Sholat Subuh, Pahalanya Setara Haji dan Umrah Sempurna
Nou dan Uti, Tradisi Panggilan Anak Gorontalo yang Mulai Tergerus Zaman
Jangan Salah, Begini 4 Cara Memasak Ayam yang Paling Sehat
Gus Iqdam Ngaku Sakit Gara-Gara Kualat sama Ning Nila, Endingnya So Sweet..
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi