Di Daerah Ini Tangkap Maling Malam Hari Berhadiah Rp 500 Ribu

Hadiah tangkap maling itu berlaku bagi kasus di sekitar Kecamatan Ilir Barat (IB) 1, Palembang, Sumatera Selatan.

oleh Nefri Inge diperbarui 02 Jun 2016, 18:39 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2016, 18:39 WIB
Palembang, Maling
Hadiah tangkap maling itu berlaku bagi kasus di sekitar Kecamatan Ilir Barat (IB) 1, Palembang, Sumatera Selatan.

Liputan6.com, Palembang - Ada-ada saja cara warga Jalan Nusa Indah Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat (IB) 1 Palembang, Sumatera Selatan, untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan saat Ramadan nanti. Mereka membuat program tangkap maling berhadiah ratusan ribu rupiah.

Program tersebut mulai berjalan sejak Senin, 30 Mei 2016, dan disambut antusias oleh warga RT 32 hingga RT 38 Palembang. Ketua RT 36, Kelurahan Lorok Pakjo, Palembang, Iryanto (54), berharap program tersebut bisa membuat warga khusyuk saat Salat Tarawih.

"Hadiah tangkap maling dari swadaya masyarakat berupa uang tunai Rp 500 ribu untuk tangkap maling di malam hari dan Rp 300 ribu untuk siang hari," ujar Iryanto kepada Liputan6.com, Kamis (2/6/2016).

Ia mengakui kawasan tempat tinggalnya rawan terjadi pencurian sepeda motor dan pembobolan rumah kosong. Kawasan itu berada di jantung kota Palembang, namun petugas keamanan yang ada hanya dua orang.

"Bahkan selepas shalat Isya pun, pencuri nekat mengambil peralatan elektronik di masjid. Untuk itu, dengan program ini diharapkan bisa menekan jumlah kriminalitas di sini," kata Iryanto.

Dia menyatakan bantuan warga dalam menekan kriminalitas sangat diperlukan. Bagi warga yang berhasil menangkap maling dalam program tersebut, ia harus melaporkan keberhasilan itu kepada pendonor agar dapat bonus uang. Sementara, si maling akan diserahkan ke pihak berwajib.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya