Datang Menunggang Kuda, AA Gym Hadiri Apel Nusantara Bersatu

Apel Nusantara Bersatu juga digelar masyarakat NTB di Taman Sengkareng.

oleh Hans Bahanan diperbarui 30 Nov 2016, 11:02 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2016, 11:02 WIB

Liputan6.com, Bandung - Pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhiid Bandung KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) menghadiri apel Nusantara Bersatu di Lapangan Gasibu Kota Bandung, Rabu (30/11/2016), bersama ribuan warga lainnya. Semua peserta apel mengenakan ikat kepala berwarna merah putih.

Aa Gym yang datang dengan menunggang kuda tiba di lokasi sekitar pukul 07.40 WIB bersama ratusan santri dari pondok pesantrennya. Ia kemudian mengucapkan salam kepada warga dan peserta apel. Acara apel Nusantara Bersatu di Bandung dipandu oleh pembawa acara Chocky Sitohang dan Teh Aci Padmo.

Sebelum apel dimulai, seniman sekaligus aktivis lingkungan Abah Iwan membawakan lagu Hymne Siliwangi dan Indonesia Bersatu.

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, Sekretaris Daerah Jawa Barat Iwa Karniwa, Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI M Herindra, Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari, dan Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Setia Untung Arimuladi juga hadir dalam acara yang digagas oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia itu.


Ramai di Taman Sangkareng

Puluhan ribu warga Mataram yang terdiri atas pelajar hingga pegawai negeri serta ratusan aparat TNI dan Polri memadati Taman Sangkareng, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), untuk menghadiri acara Nusantara Bersatu.

Berdasarkan pantauan di lapangan, warga yang rata-rata berkostum putih dengan ikat kepala merah putih mulai memadati area Taman Sangkareng. Mereka kemudian berdiri di lapangan sambil menyaksikan beragam atraksi kebudayaan.

Atraksi tersebut di antaranya penampilan drumband pelajar, penampilan seni musik Gendang Belek, dan penampilan aksi barongsai yang dimainkan oleh masyarakat Tionghoa Mataram.

Dari sekian penampilan seni dan budaya, atraksi barongsai berhasil memukau warga yang mengikuti acara Nusantara Bersatu tersebut. Hal itu terlihat dari antusiasme warga yang mengerumuni para pemain barongsai saat beratraksi.

"Hari ini kita menyatukan visi bahwa NKRI tetap utuh dan NKRI harga mati," ujar salah seorang pembawa acara.

Acara Nusantara Bersatu ini juga dihadiri oleh Gubernur NTB TGH Muhammad Zainul Majdi, Kapolda NTB, Danrem 162 Wira Bhakti, Danlanal Mataram, Danlanud Mataram, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya