Pj Wali Kota Malang Iwan Kurniawan Segera Buat Edaran Netralitas ASN Pemkot dalam Pilkada 2024

Pj Wali Kota Malang segera menyusun surat edaran dan menggelar ikrar netralitas ASN dalam Pilkada Kota Malang 2024

oleh Zainul Arifin diperbarui 12 Agu 2024, 23:00 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2024, 23:00 WIB
Pj Wali Kota Malang Iwan Kurniawan Segera Buat Edaran Netralitas ASN Pemkot dalam Pilkada 2024
Pj Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan dan istri dalam acara perkenalan bersama pejabat Pemkot dan Forkopimda pada Minggu (11/8/2024) malam 

Liputan6.com, Malang - Iwan Kurniawan dilantik menjadi Penjabat atau Pj Wali Kota Malang baru. Ada permintaan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) selama dia bertugas yakni memastikan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pilkada 2024.

Iwan Kurniawan sebelumnya menjabat Pj Bupati Lebak, Banten. Dia dimutasi ke Kota Malang, menggantikan Pj Wali Kota Malang sebelumnya yakni Wahyu Hidayat yang mengundurkan diri karena maju Pilkada Kota Malang 2024.

"Saya oleh Kemendagri diminta harus menjaga apa yang jadi perhatian terkait prioritas nasional, terkait pelaksanaan Pilkada aman, damai dan kondusif," kata Iwan, Minggu, 11 Agustus 2024.

Dia menambahkan, permintaan itu termasuk memastikan seluruh ASN di daerah khususnya di Pemerintahan Kota Malang menjaga netralitas dalam kontestasi Pilkada 2024. Itu termasuk poin penting dan wajib dipatuhi seluruh ASN.

Netralitas itu sudah ditegaskan dalam perundangan. Guna memastikan aturan itu telah dipatuhi, lanjut Iwan, akan ada rapat koordinasi bersama Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Malang dan laporan berkala.

Dia menambahkan, secepatnya akan ada surat edaran terkait menjaga netralitas ASN. Termasuk menggelar ikrar netralitas dalam Pilkada Kota Malang 2024 begitu tahapan pendaftaran bakal calon wali kota dimulai.

"Jadi ada tahapan-tahapan dalam proses pelaksanaan Pilkada yang harus kita jaga," ujar dia.

 

Bantu Pemkot Malang Koordinasi dengan Kemendagri

Pemkot Malang menggelar Malam Keakraban Pejabat bersama Forkopimda pada Minggu (11/8/2024) malam. Menjadi momen perkenalan bagi Iwan Kurniawan selaku Pj Wali Kota baru dan pelepasan Wahyu Hidayat sebagai Pj lama. 

"Semua harus kolaborasi dan sinergi agar bisa memberikan pelayanan yang terbaik," kata Iwan dalam sambutannya.

Dia menambahkan, siap mendukung Pemkot Malang terus maju dan berkembang. Terlebih, saat ini Ia juga menjabat sebagai Direktur Perencanaan, Evaluasi dan Informasi Pembangunan Daerah pada Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri.

"Sehingga Pemkot Malang diharapkan akan lebih mudah dalam berkoordinasi dengan Kemendagri," kata Iwan.

 

 

Infografis Bursa Kandidat Cawagub Pendamping Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024
Infografis Bursa Kandidat Cawagub Pendamping Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024 (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya