Liputan6.com, Kalianda, Lampung Selatan Ada Band tampil sebagai salah satu musisi yang meramaikan acara pembukaan Pekan Olahraga Tingkat Provinsi Lampung (Porprov) VII di Kalianda, Lampung Selatan pada Jumat (28/2/2014) malam. Donnie Cs tampil aktraktif menyemangati para atlet yang akan berlaga di ajang tersebut.
"Ini bentuk dukungan Ada Band untuk atlet-atlet nasional kita. Semoga dunia olahraga di Indonesia semakin maju, khususnya di Provinsi Lampung," ucap Donnie, vokalis Ada Band, sebelum memulai penampilan di atas panggung.
Selang beberapa saat kemudian, masyarakat yang berada di Stadion Radin Inten, lokasi pembukaan Porprov, dibuat bergoyang oleh lagu-lagu milik Ada Band seperti 'Auraku', 'Langit 7 Bidadari', 'Masih (Sahabatku Kekasihku)' dan 'Jadikan Aku Raja'.
Ada Band yang kini digawangi Andika (bass), Marshall (gitar), Donnie (vokal) dan Adit (drum) terlihat antusias menyemangati para atlet yang berlaga untuk lebih dari 20 cabang olahraga itu. Tak cuma sekedar manggung, Ada Band berkali-kali mengajak penonton untuk menyanyi bersama.
Tak cuma Ada Band yang tampil dalam pembukaan Porprov ke-VII yang tahun ini digelar di Lampung Selatan. Deretan artis dan musisi top Ibukota seperti Kaemita, Donny Kesuma, Tata Janeta, Ria Winata, Meggy Diaz, dan Meggie N Friends.
Lebih dari 4000 atlet akan bertanding di 21 cabang olahraga pada penyelenggaraan Proprov ke-VII. Para atlet berasal dari 15 kabupaten/ kota Lampung yang meliputi: Bandar Lampung, Lampung Selatan, Lampung Barat, Lampung Tengah, Kota Metro, Tulang Bawang, Lampung Utara, Mesuji, Piringsewu, Lampung Timur, Tanggamus, Pesawaran, Tulang Bawang Barat, Pesisir Barat, dan Waykanan.(Gie/Rul)
Ada Band Tampil Enerjik di Pembukaan Porprov VII Lampung Selatan
Ada Band tampil sebagai salah satu musisi yang meramaikan pembukaan Pekan Olahraga Tingkat Provinsi Lampung (Porprov) VII di Kalianda.
Diperbarui 02 Mar 2014, 11:30 WIBDiterbitkan 02 Mar 2014, 11:30 WIB
Ada Band tampil sebagai salah satu musisi yang meramaikan pembukaan Pekan Olahraga Tingkat Provinsi Lampung (Porprov) VII di Kalianda.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tarawih di Times Square New York, Warganet Syok karena Bacaannya Surat Yasin
Potret Perayaan 3 Bulan Baby Hagia Anak Jessica Iskandar, Hangat Bareng Keluarga
Manchester United Incar Pemain Sporting Lagi, Kali Ini Pemain yang Gagal di Barcelona
Cara Download Nada Dering Sahur Mimi Peri 2025 dari Berbagai Platform, Panduan Lengkap
Peternak Jamin Makan Bergizi Gratis Tak Bikin Stok Daging Ayam Seret
Cek Fakta: Hoaks Video Penemuan Kuda Bertanduk Satu di Hutan Kalimantan Utara
Pemerintah Ubah PPDB Jadi SPMB, DPR Minta Pengawasan dan Pelaksanaan di Daerah Diperketat
Realme Pamer Smartphone Konsep dengan Lensa Kamera Modular di MWC 2025
Catat, 10 Hal yang Bisa Batalkan Puasa Ramadan
Malam Ramadan jadi Ajang Trek-trekan, Polisi Gorontalo Langsung Nyanggong
Udinese Ingin Merekrut Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes, Dipantau Klub Bundesliga hingga La Liga
Polisi tahan Nikita Mirzani dan Asistennya Terkait Kasus Dugaan Pemerasan