Alter Bridge Siap Guncang Ancol dengan 19 Lagu

Alter Bridge akan menghibur para penggemarnya dengan 19 lagu dalam konser di MEIS Ancol nanti.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 07 Mar 2014, 20:50 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2014, 20:50 WIB
Alter Bridge
Alter Bridge (last.fm)

Liputan6.com, Jakarta Alter Bridge akan menghibur fansnya di Tanah Air, Sabtu (8/4/2014), di  Mata Elang International Stadium (MEIS) Ancol Jakarta Utara. Dalam konsernya nanti, band asal Negeri Paman Sam itu akan menghibur para penggemarnya dengan 19 lagu.

"Nanti kita akan bawakan lagu sekitar 18 sampai 19 lagu," kata Mark Tremonti, sang vokalis saat jumpa pers konser mereka, di Hardrock Cafe, Jumat (7/4/2014).

Agar penampilannya terlihat apik dalam konser perdananya nanti, band yang di gawangi oleh Mark Tremonti ( gitaris), Myles Kennedy (vokalis), Brian Marshall (basis), dan Scott Phillips (drumer), membawa alat musik sendiri langsung dari Amerika.

"Kami banyak bawa peralatan seperti drum, gitar, buat konser nanti," tambah sang vokalis.

Kedatangan mereka ke Jakarta, karena banyak mengetahui kalau memiliki fans di Indonesia. Karena hal itu, mereka akhirnya mengiyakan untuk tampil menghibur para pencinta musiknya di Tanah Air.

"Fanbase kami cukup besar di sini, dan mereka selalu mendukung kami. Akhirnya kami ada di sini," kata Kennedy.

Konser Alter Bridge akan mulai di buka pukul 17:00 WIB, Sabtu (7/4/2014) sore di Mata Elang International Stadium (MEIS) Ancol, Jakarta Pusat. Konser tersebut akan dibuka oleh band alternative, Netral.(Rul)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya