Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Tertundanya franchise 'Pirates of Carribean' boleh dibilang menjadi keberuntungan tersendiri bagi aktris asal Spanyol, Penelope Cruz. Pasalnya, tak lama setelah berita tersebut muncul, Penelope langsung digaet sutradara Sam Mendes untuk bergabung di sekuel ke-24 James Bond yang bakal dirilis pada 6 November 2015 mendatang.
Rencananya, di film yang belum memiliki judul ini, Penelope bakal menjadi gadis Bond. Dan meski belum mengiyakan tawaran Mendes, beberapa fans sudah mulai menobatkan Penelope sebagai gadis Bond paling tua di sepanjang sejarah.
Tim produksi James Bond juga sedang mencari dua aktris wanita lagi untuk menjadi gadis Bond berikutnya, Dan di luar nama Daniel Craig yang tentunya masih kokoh sebagai agen 47, beberapa pemain pendukung seperti Ralph Fiennes (M), Naomi Harris (EvE Moneypenny) dan Ben Whishawa (gadget guru Q) dipastikan bakal kembali bermain.
Advertisement
Sedikit mengamati kasus Pirates of Carribean, entah karena kegagalan 'The Lone Ranger' atau bukan, sekuel kelima dari franchise unggulan Walt Disney itu dikabarkan belum juga mendapat persetujuan dari para petingginya.
Dikutip dari harian Ace Showbiz, Kamis (20/3/2014), film yang direncanakan bertajuk 'Dead Men Tell No Tales' itu dianggap terlalu mahal dan sulit untuk diproduksi. Alhasil, meski jadwal rilis sudah sempat ditentukan yakni musim panas 2016, semuanya masih bisa berubah dengan munculnya keputusan ini.