Liputan6.com, Seoul Crayon Pop dikenal sebagai girl band dengan penampilan nyeleneh. Saat semua personel girl band menampilkan sisi feminin atau seksi lewat lagu dan penampilannya, Crayon Pop justru memberikan gaya berbeda.
Crayon Pop dikenal dengan ciri khasnya mengenakan helm, dengan celana legging dam sarung tangan. Kostum manggung Crayon Pop itu seperti orang yang ingin berkuda. Namun keunikan tersebut ternyata membawa berkah, Crayon Pop justru melejit karena itu semua.
Group idol yang melantunkan lagu Bar Bar Bar ini akhirnya didaulat sebagai penyanyi untuk pembuka konser fenomenal penyanyi dunia Lady Gaga. Selain melatih kemampuan vokal dan koreografinya, Crayon Pop juga ingin menguasai bahasa Inggris agar bisa menyapa penonton [baca juga: Konser Bersama Lady Gaga, Crayon Pop Belajar Bahasa Inggris].
Saat diwawancarai Dazed, Crayon Pop sempat bingung dengan tawaran tersebut. Mereka mengakui tak menyangka sama sekali jika sang Mother Monster itu tertarik dengan penampilan mereka.
"Kami ditelepon oleh agensi Lady Gaga awla tahun ini. Kami diberitahu jika dia ingin menjadikan kami sebagai penyanyi yang membuka konser ARTRAVE-nya setelah menyaksikan videoklip Bar Bar Bar," ujar Cho A, salah seorang personel Crayon Pop, dilansir dari MNet, Senin (26/5/2014).
Rupanya Lady Gaga penasaran melihat penampilan langsung Crayon Pop di atas panggung. Crayon Pop pun masih kurang percaya diri harus tampil di Amerika Serikat. "Kami tak yakin popularitas kami terdengar hingga ke negara barat," tambah Cho A dengan nada merendah.(Des/Fei)
Penampilan Unik, Crayon Pop Buat Lady Gaga Penasaran
Crayon Pop tampil dengan gaya uniknya yaitu menggunakan helm dan pakaian training sehingga membuat Lady Gaga penasaran.
diperbarui 26 Mei 2014, 18:30 WIBDiterbitkan 26 Mei 2014, 18:30 WIB
Crayon Pop tampil dengan gaya uniknya yaitu menggunakan helm dan pakaian training sehingga membuat Lady Gaga penasaran.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Yang Terjadi saat Rumah Mbah Hamid Pasuruan Dilempari Batu oleh Orang Hasud, Pelaku Auto Taubat
La Nina Berpotensi Muncul di Indonesia, Kenali Tanda dan Dampak Buruknya
Prabowo Subianto Kaget Lihat Reaksi Heboh Peserta Acara GSN Saat Sebut Nama Titiek Soeharto
Studi Terbaru Lubang Hitam, Sumber Energi Gelap Sebabkan Perluasan Alam Semesta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha