Liputan6.com, Jakarta Melalui ketukan palu hakim Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Christy Jusung dan Jay Alatas Resmi bercerai. Kuasa hukum Jay, Dody Haryanto, menegaskan bahwa Christy tidak dapat apa-apa selain status janda.
Seperti diketahui, Christy menggugat cerai Jay pada Januari lalu setelah keduanya menikah selama delapan bulan. Dalam gugatan cerai itu, Christy juga memasukkan tuntutan uang iddah Rp 300 juta dan mut'ah Rp 500 juta.
Sayang, apa yang diajukan Christy ditolak mentah-mentah oleh pengadilan. "Sesuai hukum Islam, Iddah dan Mut'ah itu berlaku kalau suami yang menceraikan, ini kan sebaliknya. Lagipula pernikahan ini tidak menghasilkan anak sehingga pak Jay tidak memiliki tanggungjawab apapun," kata Dody usai sidang, di PA Jakarta Selatan, Senin (23/6/2014).
Karena tak mengeluarkan uang sepeserpun, keputusan ini diyakini Dody akan membuat kliennya lega. Di lain sisi, kubu Christy justru mangkir dalam sidang penutup tersebut.
"Masih ada 14 hari untuk ajukan banding. Jadi kalau Christy tidak puas, silahkan ajukan banding saja," tandas Dody.(Jul/Mer)
Resmi Menjanda, Christy Jusung Tak Dapat Apa-apa
Melalui ketukan palu hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Christy Jusung dan Jay Alatas Resmi bercerai.
diperbarui 23 Jun 2014, 13:10 WIBDiterbitkan 23 Jun 2014, 13:10 WIB
Mantan istri aktor Hengky Kurniawan ini mengaku sudah tak cinta suaminya Jay Alatas yang menikahinya pada April 2013 di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan (Liputan6.com/Rini Suhartini).
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pedoman Peringatan Hari Pahlawan 2024, Simak Panduan Lengkap Pelaksanaan dan Makna Peringatan
Tata Cara Sholat Tahajud agar Keinginan Terkabul: Panduan Lengkap
Cara Mencangkok Tanaman: Panduan Lengkap untuk Hasil Maksimal
Cara Mendapat Uang dari TikTok: 21 Metode Terbukti untuk Menghasilkan Pendapatan
Laba Merosot 78,55% hingga September 2024, Intip Rekomendasi Saham INCO
Cara Buat Cimol yang Gurih dan Renyah: Panduan Lengkap hingga Varian yang Lezat
Cara Memasak Daging Sapi agar Empuk dan Lezat
VIDEO: Beda Pilihan Cabup, 2 Rumah Diangkut dan Dipindahkan
7 Golongan Orang yang Mendapat Doa Malaikat, Apakah Anda Termasuk?
Ragam Cara Warga Negara Amerika Serikat Gunakan Hak Pilih di Pilpres 2024
Nasib Vadel Badjideh Setelah Razman Jadi Tersangka, Mampukah Lawan Nikita Mirzani dalam Kasus Lolly?
Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi, Wings Air dan Maskapai Lain Batal Terbang