Liputan6.com, Jakarta Musibah baru saja dialami model dan penyanyi Joana Lee. Apartemen yang ditempati Joana di kawasan Pramuka, Jakarta Timur mengalami perampolan. Ironisnya, Joana menduga pelakunya tak lain dari asisten pribadinya yang telah dipercaya selama empat tahun terakhir.
"Iya (dirampok), kemungkinan sama asisten sendiri, namanya Ega. Aku sudah percaya sama dia empat tahun, dari segi keuangan, aku percaya banget. Kunci apartemennya cuma dia yang punya cadangannya. Terakhir Juni akhir di sini, masih aman. Dia masih masih baik padahal," ungkap Joana Lee kepada Liputan6.com dihubungi via telepon, Minggu (10/8/2014).
Kejadian bermula sejak jelang Idul Fitri. Pelantun Separuh Hatiku ini meninggalkan apartemen dan pergi ke Bangkok, Thailand. Ketika pulang, ia mendapati beberapa barang-barangnya senilai ratusan juta rupiah itu raib. Parahnya lagi, asisten yang dipercayanya itu langsung menghilang tanpa jejak.
"Pas pulang dari Bangkok aku langsung ke Bandung, dan 9 Agustus baru ke apartemen. Aku lagi beres-beres pas lihat kamar sebelah, teve hilang. Aku syok langsung lihat ke tumpukan tas ternyata hilang tiga tas, yang harganya lumayan. Terus DVD juga hilang, koper yang besar juga hilang. Aku mikirnya pasti teve dimasukkan ke koper besar itu, total sekitar ratusan juta bisa ya," terang Joana.
"Lucunya, parfum-parfum aku juga sampai diambil. Soalnya, kalau maling biasa dia pasti bakal ambil yang dilihat saja, kalau ini yang diambil dipilih-pilih dulu. terus pintu juga nggak ada yang rusak," sambungnya.
Meski telah menduga pelakunya itu adalah asisten pribadinya, namun Joana masih menunggu kepastian dari rekaman CCTV apartemen. Jika bukti cukup kuat maka ia pun akan langsung melapor ke polisi.
"Belum (lapor), karena tunggu hasil CCTV-nya turun dulu. Soalnya baru bisa dibuka besok, nanti kalau sudah ada baru kami ke polisi. Dan kebodohan aku tuh, aku nggak tahu di mana tempat tinggalnya dia. Selama empat tahun kenal, aku nggak tau di mana rumah dia tepatnya," jelas Joana.
Apartemen Dirampok, Joana Lee Rugi Ratusan Juta Rupiah
Teve, tas dan parfum yang nilainya ratusan jutar rupiah raib dari apartemen Joana Lee.
diperbarui 10 Agu 2014, 16:00 WIBDiterbitkan 10 Agu 2014, 16:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption Lomba Keren untuk Memotivasi dan Menginspirasi
Trump Divonis Bersalah tapi Tidak Dijatuhi Hukuman dalam Kasus Suap
Harga Kripto Hari Ini 11 Januari 2025: Bitcoin Cs Kompak Menghijau, Tanda-tanda?
Penjualan Mobil Astra Capai 482.964 Unit pada 2024
Salah Penggunaan Asmaul Husna dalam Berdoa jadi Tak Efektif, Harusnya Begini Kata UAH
The People’s Cafe Resmi Tersertifikasi Halal, Apa Menu Andalan Terbarunya?
Ciri Sejarah Sebagai Ilmu: Pengertian, Karakteristik, dan Penerapannya
KPU Jakarta Serahkan Berkas Pengesahan Gubernur dan Wagub Terpilih ke DPRD
350 Caption Korea Aesthetic untuk Instagram Kamu
Ramalan Baba Vanga, 5 Zodiak Ini Akan Beruntung Finansial di Tahun 2025
PUBG: Battlegrounds Hadirkan Karakter AI yang Bisa Diajak Berinteraksi
Ganti Zirkzee, Manchester United Tawar Striker Haus Gol Liga Inggris asal Prancis