Liputan6.com, Jakarta Kehadiran anak tak hanya menjadi pelengkap kebahagiaan rumah tangga pasangan Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio. Anak perempuan yang baru saja dilahirkan oleh bintang film Ketika Cinta Bertasbih juga memiliki makna lain.
Bagi Ory Vitrio, kehadiran anak perempuan bernama Maryam Nusaibah Abdullah itu menjadi kado terindah perayaan ulang tahunnya yang jatuh pada 2 Desember lalu.
"Saya baru saja merayakan ulang tahun yang ke-33. Jadi ini merupakan kado spesial dan terindah untuk saya," ucap Ory Vitrio saat dihubungi via ponselnya di Jakarta, Jumat (5/12/2014).
Sahabat yang juga teman bisnis Dude Harlino tersebut begitu mensyukuri kebahagiaan yang diberikan oleh Tuhan sejak menjalani mahligai pernikahan dengan Oki Setiana Dewi.
Di hari ulang tahunnya, Ory Vitrio tak berharap banyak hal selain menerima kebahagiaan hidup bersama keluarga kecilnya itu.
"Semoga keluarga kami bahagia. Moga-moga semuanya Allah kasih kebahagiaan berlipat ke kita berdua dari awal kita menikah sampai sekarang," harap Ory Vitrio.(Gie/Mer)
Anak Jadi Kado Ulang Tahun Spesial Suami Oki Setiana Dewi
Kehadiran anak tak hanya menjadi pelengkap kebahagiaan rumah tangga pasangan Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio.
Diperbarui 05 Des 2014, 17:00 WIBDiterbitkan 05 Des 2014, 17:00 WIB
Kehadiran anak tak hanya menjadi pelengkap kebahagiaan rumah tangga pasangan Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
Berita Terbaru
Pesan Penting Utusan Khusus PBB Retno Marsudi untuk Sobat Bumi
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Apa Kasusnya?
Usai Hubungan Suami Istri, Eeh.. Nyaris Imsyak, Pilih Sahur Dulu atau Mandi Junub?
Mudik Gratis DKI Jakarta 2025: Catat Tanggalnya!
Jalan Sudirman Banjir 1 Meter, Pemotor Memilih Dorong untuk Cegah Mogok
Kisah Polisi di Garut Buka Akses Jaringan Internet Gratis di Kaki Gunung Cikuray
Mengenal Planet LTT 9779 b, Exoplanet Ultra Panas
Dulu Puasa Bedug Sering Diejek, Ternyata Bagus Banget, Ini Penjelasan Buya Yahya
6 Rekomendasi Merek Mukena Lokal yang Adem agar Ibadah Ramadan Lebih Khusyuk
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Club Brugge vs Aston Villa, PSV vs Arsenal
5 Bek Terbaik Liga Inggris saat Ini: Ada Pemain Manchester United?
Cedera Lutut, Kyrie Irving Terancam Absen di Sisa Ramadan 2025