Liputan6.com, Seoul Group idol K-Pop tengah mewabah dan merajalela di dunia hiburan. Sayangnya tak semua boy band atau girl band bisa mempertahankan personelnya untuk tetap eksis bersama.
Beberapa member memutuskan hengkang dari group idol yang membesarkan namanya karena suatu alasan tertentu. Perpisahan itu tentu saja membuat penggemar juga menjadi korban.
Siapa saja group idol yang kehilangan personelnya?
Baca juga:
6 Videoklip K-Pop dengan Cerita yang Mengharukan
10 Artis Korea dengan `Piercing` Terkeren
Baca Juga
4 Artis Cantik Korea yang Tampil di Majalah Pria Dewasa
Advertisement
4 Cerita Artis Korea yang Selamat dari Maut
Super Junior
Super Junior
Han Geng merupakan personel Super Junior pertama yang berasal dari luar Korea yaotu Tiongkok. Han Geng juga adalah idola yang dikenal berani hengkang dari agensi besar SM Entertainment.
Han Geng pada 2009 silam memutuskan untuk meninggalkan Super Junior. Alasannya, hukum pada saat ini membatasi Han Geng yang berdarah Tiongkok melakukan kegiatan solo. Hal itu membuat ia menderita karena merasa terkekang dengan semua larangan tersebut.
Advertisement
Girls Generation
Girls Generation
Jessica merupakan personel Girls Generation yang dikeluarkan oleh SM Entertainment. Kasus Jessica memang cukup unik. Pasalnya, Jessica dipecat dari girl band yang membesarkan namanya secara langsung oleh salah satu manajemen terbesar di Korea Selatan tersebut, September 2014.
Jessica dengan berani mengumumkan masalah yang tengah dialaminya dengan agensinya melalui akun media sosial. Jessica menjelaskan, dirinya hanya mendapatkan pemberitahuan jika ia bukan lagi personel Girls Generation.
Namun pihak SM Entertainment membeberkan jika Jessica sendiri yang mengundurkan diri. Menurut SM Entertainment, Jessica keluar karena ingin fokus dengan bisnis pribadinya di bidang fesyen.
MBLAQ
MBLAQ
MBLAQ kehilangan dua personelnya yaitu Lee Joon dan Thunder yang tak mau melanjutkan kontraknya dengan J.Tune Camp telah habis. Lee Joon ingin fokus dengan karier beraktingnya. Selama ini, Lee Joon memang lebih dikenal sebagai aktor yang membintangi beberapa drama dan film ternama dibandingkan penyanyi.
Sementara, Thunder ingin lebih mengasah kemampuan bermusiknya. Thunder yang merupakan adik kandung dari Dara `2NE1` disebut-sebut akan melanjutkan studi di bidang musik.
Advertisement
EXO
EXO
Kris dan Luhan hengkang dari EXO. Kris melayangkan gugatan kepada EM Entertainment, Juli 2014. Sementara, Luhan melayangkan gugatan kepada SM Entertainment awal Oktober 2014.
Kris disebut-sebut merasa dirinya hanya sebagai aksesoris saja. Kris harus melaporkan semua pendapatannya ke pihak manajemen. Menurut Luhan, dirinya diperlakukan tak adil dengan bekerja seperti sebuah robot yang harus terus menerus melakukan kegiatan dari jadwal yang sangat padat.
Wonder Girls
Wonder Girls
Wonder Girls kehilangan dua personelnya yaitu Sunmi dan HyunA, yang kini dikenal sebagai personel 4Minute. Wonder Girls debut 2007 silam, langsung meraih puncak popularitas.
Sayangnya, HyunA terpaksa mengundurkan diri tak lama setelah debut dengan girl band yang diasuh JYP Entertainment karen aharus mengurus orangtuanya yang sakit. Sementara, Sunki pada 2010 mengikuti jejak HyunA. Namun Sunmi ingin fokus dengan pendidikannya karena dia drop out dari bangku sekolah menengah atas pada 2009.
Advertisement
2PM
2PM
Jay Park merupakan salah seorang personel boy band yang hengkang dengan penuh drama pada 2010. Mantan personel 2PM ini sempat dikucilkan dari dunia hallyu setelah bergabung dengan 2PM.
Pasalnya, Jay Park yang lama tinggal di Amerika Serikat sempat mengucapkan kata-kata tak enak dan menyinggung tentang dunia artis KPop. Ia pun sempat mengungsi ke AS untuk menghindari kontroversi lebih lanjut.
TVXQ
TVXQ
Group idol yang terdiri dari lima cowok tampan ini, Changmin, Yunho, Junsu, Yoochun, dan Jaejoong, melakukan debut 2004 silam dan menjadi boy band paling ternama di KPop sepanjang sejarah. Namun, 2009 silam, tiga dari personelnya, Junsu, Yoochun, dan Jaejoong, memilih hengkang dari TVXQ karena honor yang tak adil.
SM Entertainment, manajemen yang menaungi TVXQ, sempat sengit hingga sempat menjegal JYJ dalam berkarier di dunia musik. Selama tiga tahun pertarungan antara JYJ dengan SM Entertainment, akhirnya, JYJ bisa lepas dari sangkar emas.
Advertisement
2AM
2AM
2AM juga harus kehilangan dua personelnya, baru-baru ini. Seulong dan Jinwoon hengkang dari kelompok balada itu karena ingin fokus dengan dunia akting.
Seulong dilaporkan sudah meninggalkan JYPE dengan menandatangani kontrak dengan SidusHQ. Sementara Jinwoon tengah mendekati fase akhir negosiasi dengan Mystic Entertainment.
UKISS
UKISS
Dongho, salah satu personel UKISS, dilaporkan mengundurkan diri dari boy band yang membesarkan namanya. Alasannya, karena kondisi kesahatannya yang dikabarkan tak baik.
Awalnya, Dongho meninggalkan UKISS untuk sementara waktu. Namun, pada 2013 silam, Dongho mmeutuskan akan absen dari dunia hiburan. Dongjo menyadari keputusan yang diambilnya sangat berat karena harus menyangkut hajat hidup personel UKISS lainnya.
Advertisement
T-ARA
T-ARA
T-ARA merupakan salah satu girl band yang sempat menjadi buah bibir karena konflik internal yang terjadi dengan personelnya. Hwa Young melepaskan predikat sebagai personel T-ARA karena dikabarkan di-bully oleh rekan-rekannya sendiri.
Semua itu terjadi saat lima personel T-ARA mengomentari Hwa-young melalui akun media sosialnya. Tak lama, agensi T-ARA, Core Content Media, memutuskan kontrak dengan Hwa-Young, mmeintanya bersolo karier.
Â
Â