Liputan6.com, Jakarta Maruli Tampubolon dan Raisa menjadi sepasang kekasih dalam film Terjebak Nostalgia. Bisa beradu akting dengan penyanyi yang tengah naik daun seperti Raisa menjadi kebanggaan tersendiri buat Maruli.
Apalagi, meski baru di dunia akting, Raisa dianggap Maruli sangat berbakat. "Sangat enak menurut saya. Dia (Raisa) bertalenta tinggi, dia mau belajar dan menerima kritik. Jadi kami satu sama lain saling membangun," ujar Maruli ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (2/2/2016).
Advertisement
Sebagai seorang penyanyi ternama, Raisa di mata Maruli sangatlah baik dan tidak sombong. Selain itu Raisa juga mau belajar banyak hal tentang dunia yang baru digelutinya.
"Dia orang yang humble dan rendah hati. Jadi enak bisa kerja sama dengan orang kayak dia dan mau untuk belajar jadi lebih baik‬," kata Maruli memuji.
Selain multi talenta dan renda hati, Raisa rupanya sosok yang senang bercanda. "Orangnya kocak, enggak jaim dan apa adanya lah," kata Maruli Tampubolon. (Pur/fei)