Liputan6.com, Jakarta - Lengkap sudah kebahagiaan Melaney Ricardo dan sang suami, Tyson. Pasalnya rumah tangga mereka kini sudah dilengkapi dengan sepasang anak laki-laki dan perempuan.
Seperti diketahui, Melaney Ricardo baru saja melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin laki-laki pada 3 Mei 2016 lalu. Melaney melahirkan secara cesar di Rumah Sakit Siloam, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga
Advertisement
Meski baru berusia satu minggu, bayi mungil yang diberi nama Courage Jordan Lynch itu sudah mencuri perhatian publik dengan wajahnya yang ganteng. Wajar saja, Courage mendapat turunan wajah bule dari sang ayah, Tyson Lynch.
Baca Juga
Melaney Ricardo pun mengunggah foto jarak dekat wajah sang putra ke Instagram, Selasa (10/5/2016). Dalam foto terlihat jelas rambut dan bulu-bulu halus bayi Courage yang pirang.
"Hai.. apa kabar semua? Aku baru saja dijemur menikmati sinar matahari. Rambut dan bulu halus berwarna pirang ini? Ya, tentu saja aku mendapatnya dari ayahku. Aku merindukan ayahku tercinta @tlballer yang saat ini berada di Korea! Ayo kita menari Gangnam Style ketika kau sampai dirumah, ayah #BabyCourage," tulis Melaney di keterangan foto.
Melihat foto tersebut, netizen pun langsung histeris. Tak sedikit dari mereka yang berharap memiliki anak seperti bayi Courage.
Seperti kata @lalalaayeyeyee, "Congrats kak @melaney_ricardo gorjes banget baby nyaa. *elusin perut*" dan @novi.cakep.92, "Bule banget kapan aku punya anak pengen banget kalau lihat beby ini..".
"Ya Allah aku ma banget punya anak kaya kak @melaney_ricardo," sahut @bebibrahim.