Sering Digosipkan, Ini Pesan Ibunda untuk Raffi Ahmad

Gosip beruntun yang terus menyeret nama Raffi Ahmad membuat sang bunda bereaksi.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 21 Agu 2016, 20:20 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2016, 20:20 WIB
Raffi Ahmad
Gosip beruntun yang terus menyeret nama Raffi Ahmad membuat sang bunda bereaksi.

Liputan6.com, Jakarta Nama RaffiAhmad belakangan ini sedang ramai dibicarakan lantaran diisukan menjalin cinta terlarang dengan Ayu TingTing. Apalagi, sempat tersebar bukti bahwa keduanya pergi ke Belanda bersama, disusul tagihan telepon mencapai Rp14 juta yang kebanyakan menelepon pelantun "Alamat Palsu" itu.

Yang terbaru, kabarnya Raffi Ahmad membelikan sebuah mobil Mini Cooper buat Ayu Ting Ting.

Raffi Ahmad, Nagita Slavina dan Rafathar [Instagram]

Banyaknya gosip kedekatan Raffi Ahmad dengan Ayu Ting Ting, membuat Amy Qanita, ibunda Raffi Ahmad, angkat suara. Ia pun memberikan wejangan kepada anak sulungnya agar tak melulu diterpa gosip,

"Buat Raffi dan Gigi harus selalu berkomunikasi. Dan Raffi harus banyak waktu buat istri dan anak," ujar Amy Qanita ketika ditemui saat perayaan ulang tahun Rafathar di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (21/8/2016).

sumber foto: Instagram Raffi Ahmad

Amy Qanita tak mau membahas panjang lebar terkait kabar burung antara anaknya dengan Ayu Ting Ting. Ia lebih senang membicarakan ulang tahun cucunya ketimbang gosip tersebut.

"Bahagia banget di ulang tahun Rafathar yang pertama dan Raffi juga ini anak pertama, bahagia banget tidak terasa sudah satu tahun," ujar Amy Qanita.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya