Belum Setahun Melahirkan, Aida Saskia Hamil Lagi

Aida Saskia sedang mengandung anak kedua.

oleh Aditia Saputra diperbarui 15 Mar 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2017, 18:00 WIB
Aida Saskia
Aida Saskia kini fokus mengurus anak pertama

Liputan6.com, Jakarta Pedangdut Aida Saskia kembali berbadan dua alias hamil. Padahal, penyanyi yang kini lebih sering menjalani profesi sebagai DJ itu baru saja melahirkan anak pertamanya, Remo Fatan Ramaski pada 5 April 2016 lalu.

"Sekarang sudah jalan 3 bulan, alhamdulillah," ujar Aida Saskia dalam perbincangannya dengan Liputan6.com, Selasa (14/3/2017). Aida Saskia sendiri mengaku jika kehamilannya ini tidaklah direncanakan.

Saat disinggung mengenai perbedaan kehamilan pertama dengan yang kedua, pedangdut yang pernah dikabarkan dekat dengan seorang da'i itu menceritakan kehamilan kedua ini lebih berat.

"Kalau yang pertama sih nggak ada maboknya. Makanya baru ketahuan setelah 3 bulan. Kalau yang kedua ini ampun deh, lemes melulu bawaannya. Sudah gitu muntah-muntah, sama ngantuk melulu," ujar Aida Saskia.

Hamil anak kedua, Aida Saskia pun bakal menghentikan sementara pekerjaannya sebagai Disck Jockey. Dirinya akan lebih fokus menjadi penyanyi dangdut.

"Aku sih pada dasarnya kalau ada kesempatan ya ambil saja. Dulu aja masih sempat nge-DJ pas hamil 4 bulan. Tapi sekarang ini kayaknya nyanyi aja deh. Nggak kuat sama asap rokoknya yang ngeri banget," ujar Aida Saskia.

Pedangdut Aida Saskia mengaku keperawanannya direnggut saat dirinya berusia 16 tahun. Akibat peristiwa itu, Aida mengaku dirinya begitu galau. Bahkan, dirinya pernah berpikiran untuk mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri (Istimewa)

Lalu ngidam apa yang dirasakan oleh Aida Saskia? "Kalau dulu ngidam sama kumis bapaknya, sekarang malah sebel banget. Geli banget ngeliat kumis kayak kotor gitu lihatnya," pungkas Aida Saskia lantas tertawa.

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya