Ayah Duo Mus D'Academy 4 Tiup Lilin Ulang Tahun Dari Bangladesh

Mendapatkan kue ulang tahun lengkap dengan lilin, Duo Mus sangat terharu dan bahkan sempat meneteskan air mata di panggung Dangdut Academy 4

oleh Umi Septia diperbarui 18 Mar 2017, 16:30 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2017, 16:30 WIB
Duo Mus Dangdut Academy 4
Mendapatkan kue ulang tahun lengkap dengan lilin, Duo Mus sangat terharu dan bahkan sempat meneteskan air mata di panggung Dangdut Academy 4

Liputan6.com, Jakarta - Si kembar Duo Mus, yaitu Musfiqurrahman dan Mustaqurrahman baru saja merayakan ulang tahun yang ke tujuh belas bertepatan dengan penampilan mereka di Konser Show D'Academy 4 pada Kamis (16/3/2017) lalu. Duo Mus yang pada saat tampil di Konser Show itu mendapatkan kritikan pedas dari para juri D'Academy 4 usai menyanyikan lagu berjudul "Sahabat".

Meski mendapatkan banyak kritikan, namun Duo Mus tetap mendapat kejutan ulang tahun dari tim Indosiar.Mendapatkan kue ulang tahun lengkap dengan lilin, Duo Mus sangat terharu dan bahkan sempat meneteskan air mata. Mereka mengungkapkan bahwa ulang tahun kali ini adalah pertama kalinya mereka merayakan hari ulang tahun. Apalagi, ulang tahun kali ini mereka rayakan di panggung megah Dangdut Academy 4.

Duo Mus, kontestan Dangdut Academy 4

Dalam kesempatan itu, Duo Mus mengungkapkan rasa terima kasih kepada sang Ibu. "Terima kasih buat Mamak karena sudah melahirkan dan berjuang membesarkan kami. Maafkan kami tampil mengecewakan malam ini, doain kami ke depannya bisa memperbaiki penampilan kami," ucap Duo Mus di Konser Final Top 20 Show Dangdut Academy 4.

Selang sehari, Duo Mus kembali mendapatkan kejutan dari tim Indosiar. Kali ini, kejutan yang didapat berupa video call dengan sang Ayah, Fiddaun Nabi yang sudah enam belas tahun tidak bertemu dan kini menetap di Bangladesh. Dalam video call tersebut, sang Ayah pun mengungkapkan kerinduannya kepada Duo Mus. Selain itu, sang Ayah juga membeli kue dan meniupkan lilin ulang tahun untuk si kembar.

Duo Mus, kontestan Dangdut Academy 4

"Ayah sangat rindu dengan kalian. Ayah bangga sama kalian dan Ayah doakan kalian bisa menjadi juara di Dangdut Academy 4. Apabila ada waktu Insya Allah Ayah akan datang ke sana," ucap Ayah Duo Mus melalui sambungan video call. Dalam kesempatan tersebut, Duo Mus pun mengungkapkan rasa rindunya, "Kami rindu dengan Ayah dan kami senang melaluo video call ini mamak juga bisa menyaksikan di televisi."

Sayangnya, Duo Mus harus tersenggol di akhir acara. Duo Mus yang tadi malam membawakan lagu "Yatim Piatu" itu harus pulang akibat kalah di sistem vote juri. Duo Mus hanya mendapatkan empat lampu hijau, sementara dua lawannya, Raiga dan Nuril sukses dengan lima lampu hijau. Meskipun tadi malam Duo Mus meraih banyak pujian, tapi nampaknya hal itu belum cukup untuk menebus kekurangan di penampilan sebelumnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya