Liputan6.com, Jakarta - Meski lama tak merilis album, band Tiket agaknya sadar bahwa banyak penggemar musik yang masih mendengarkan lagu-lagu lama mereka. Hal itulah yang kemudian melatarbelakangi terciptanya album terbaru mereka yang bertajuk Istimewa.
Lewat album ini, band yang telah berdiri sejak tahun 2000 ini akan mengaransemen ulang lagu-lagu jagoannya seperti "Hanya Kamu Yang Bisa", "Abadilah", hingga "Biar Cinta Menyatukan Kita". Beberapa lagu baru dengan ciri khas musik Tiket juga jadi andalan. Sebut saja salah satunya "Tak Sempurna" yang telah resmi didaulat sebagai single perdana.
Advertisement
Baca Juga
"Single ini bercerita tentang ketidaksempurnaan seorang pria yang dinilai oleh wanitanya. Tapi si pria ini selalu meyakinkan kepada wanitanya bahwa dia adalah yang terbaik," ungkap Tiket Band dalam rilis media yang diterima Liputan6.com belum lama ini.
Sedikit informasi, dalam beberapa tahun terakhir, sejumlah perombakan juga sempat terjadi di tubuh band Tiket. Formasinya kini diisi oleh Zidni Hakim (vocal), Egie Riyadi (guitar) dan Kiki Akbar (keyboard), serta Opet Alatas yang menjadi satu-satunya pendiri Tiket yang masih tersisa.
Melegakan Dahaga
Terakhir, dengan musik yang semakin matang, Tiket berharap supaya album ini bisa melegakan dahaga para fans yang masih setia menunggu karya terbaru dari mereka.
"Semoga menjadi obat rindu para Fanatiket, penggemar Tiket dan mengisi khazanah blantika musik Indonesia. Dan tentunya diharapkan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia," tutup mereka.
Advertisement