Taeyang dan Min Hyo Rin Resmi Menikah

Pernikahan Taeyang dan Min Hyo Rin digelar di gereja yang hanya dihadiri oleh keluarga, teman, dan kerabat dekat.

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Feb 2018, 16:40 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2018, 16:40 WIB
[Bintang] Pernikahan Taeyang BigBang dan Min Hyo Rin Akan Digelar Secara Privat
Taeyang dan Min Hyo Rin. (foto: dramafever.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul - Pasangan Taeyang dan Min Hyo Rin hari ini resmi melangsungkan pernikahannya di gereja yang dihadiri oleh keluarga, teman, dan kerabat dekat saja. YG Entertaiment selaku agency tempat bernaungnya Taeyang memberikan detail terkait pernikahan kedua bintang papan atas tersebut pada hari ini.

Seperti dilansir dari Soompi, Sabtu, (3/2/2018) agensi menuliskan, "Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang mengucapkan selamat kepada Taeyang dan Min Hyo Rin atas pernikahan mereka. Upacara pernikahan yang berlangsung hari ini pada tanggal 3 Februari berjalan dengan sangat baik berkat semua cinta dan perhatian yang mereka terima dari semua orang."

Berlangsung Sekitar Satu Jam

Taeyang Big Bang
[Foto: Koreaboo]... Selengkapnya

"Upacara pernikahan dilakukan secara pribadi yang diadakan di sebuah gereja untuk keluarga, teman, dan rekan. Upacara mereka dimulai pada pukul 3 sore dan berlangsung sekitar satu jam. Pernikahan ini diresmikan oleh aktor Ki Tae Young, dan Zion.T menyanyikan lagu ucapan selamat," pihak agensi menyampaikan tambahan informasi.

Daesung Big Bang

Daesung BigBang
Daesung D-Day... Selengkapnya

Setelah upacara digelar, pesta pernikahan akan diadakan di Paradise City. Member Big Bang, Daesung yang akan membawakan acaranya. Seungri dan CL pun tidak lupa menyumbangkan lagu sebagai ucapan selamat.

Terus Mengawasi

[Bintang] Taeyang dan Min Hyo Rin
Foto prewedding Taeyang dan Min Hyo Rin. (AllKpop)... Selengkapnya

"Kami mengucapkan terima kasih sekali lagi atas kerja sama Anda dalam liputan pers yang terbatas. Kami harap Anda akan terus mengawasi mereka dengan hangat sehingga mereka dapat membalas semua cinta kalian dengan bahagia menjalani hidup. Tolong beri mereka banyak dukungan untuk permulaan baru mereka. Terima kasih," tutup pernyataan dari Yg Entertaiment.

 

Dibanjiri Banyak Tamu

[Bintang] Taeyang dan Min Hyo Rin
Seperti film Twilight, konsep yang diperkirakan akan diusung Taeyang dan Min Hyo Rin. (AllKpop)... Selengkapnya

Pesta pernikahan ini tidak hanya dihadiri oleh artis dari YG Entertaiment, tetapi juga dibanjiri tamu dari aktris sampai idola ternama. Mereka yang terlihat menghadiri pesta pernikahan di gereja tersebut adalah Seungri Big Bang, Seven, Minho dan Seungyoon Winner, Black Pink, Tablo beserta istri dan anaknya, Eugene S.E.S, Sandara Park, CL, Cha Tae Hyun, Jinyoung B1A4, Jin Epik High, Kim Yewon, Lee Ji Ah, Zion T, dan juga Kang Sora.

(Ine Yulita S)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya