Liam & Laila, Perjuangan Pria Prancis Mendapatkan Cinta Nirina Zubir

Nirina Zubir beradu peran dengan aktor dan penyanyi Jonatan Cerrada.

oleh Aditia Saputra diperbarui 03 Jun 2018, 13:40 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2018, 13:40 WIB
Nirina Zubir
Nirina Zubir dan Jonatan Cerrada saat berakting di film Liam dan Laila... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Satu lagi film yang bercerita soal kehidupan kebudayaan Minangkabau. Film yang diberi judul Liam & Laila ini menceritakan tentang seorang pria Prancis yang jatuh cinta dengan wanita Minangkabau. Film yang diproduksi oleh Mahakarya Pictures ini dibintangi oleh Nirina Zubir, Jonatan Cerrada, David Chalik, Praz Teguh, Upik Usil, Gilang Dirga dan banyak lagi. 

Filmnya sendiri berangkat dari kisah nyata yang diangkat kembali oleh sutradara Arief Malinmudo. Dalam ceritanya, Arief menyuguhkan cerita tentang Islam yang kuat dari adat Minangkabau ke filmnya. Kali ini dengan balutan kisah cinta antara kedua insan yang juga berbeda keyakinan, Nirina Zubir dan Jonatan Cerrada. Lokasi syuting mengambil tempat di Bukittinggi (Sumatera Barat), Jakarta dan Prancis.

Cerita Liam & Laila berkisah tentang perjuangan seorang pemuda asal Prancis, Liam, yang ingin mendalami Islam dan sekaligus menikahi Laila. Sayangnya Liam hanya punya waktu 30 hari di Tanah Air untuk menyelesaikan urusannya. Dan ternyata untuk mendapatkan Laila tak semudah yang Liam bayangkan. Ia harus mengikuti semua syarat adat yang diajukan oleh tetua dalam keluarga Rumah Gadang. Perjuangan Liam pun dimulai.

"Film ini bercerita tentang kehidupan yang banyak bersinggungan langsung dengan adat istiadat, terutama adat Minang. Bagaimana orang Minang tetap mempertahankan adat dalam urusan pernikahan di era yang sudah serba maju ini," ujar Nirina Zubir dalam keterangannya kepada wartawan belum lama ini.

  

Hijab dan Dialek

Nirina Zubir
Nirina Zubir saat berakting di film Liam dan Laila... Selengkapnya

Dalam film ini, Nirina Zubir sendiri harus mengenakan hijab. Diakui olehnya ini bukanlah kali pertama mengenakan hijab dalam sebuah film. Yang menarik, dalam filmnya ini Nirina yang yang berdarah Minang, harus belajar menggunakan bahasa dengan dialek yang tepat. 

"Pembelajaran dialek menjadi tantangan terbesar buat Nirina. Dan seru banget bisa naik ke Jam Gadang dan menyaksikan pemandangan dari sudut yang belum pernah sebelumnya," ujar Nirina Zubir.

 

Sosok Jonatan Cerrada

[Bintang] Jonatan Cerrada
Jonatan Cerrada (Instagram/jonatancerrada)... Selengkapnya

Dalam film Liam & Laila, Nirina Zubir akan beradegan dengan pemain baru asal Prancis, Jonatan Cerrada. Sosok Jonatan memang asing di telinga karena dirinya adalah seorang penyanyi jebolan ajang French Idol 2003. 

Jonatan Cerrada meniti kariernya sebagai penyanyi di Prancis dan kini pindah untuk tinggal di Bali dan berkarier di Tanah Air. Lalu apa yang menjadi pilihan Jonatan sampai akhirnya mau bermain dalam film ini?

"Saya berakting ketika muda. Di akademi Belgia saya belajar tentang musik dan akting, bukan hal baru, saya pernah berakting di beberapa sitkom dan teater di Eropa tapi tidak pernah main film. Ini film pertama saya. Jadi ini pengalaman baru walaupun saya tahu bagaimana dunia peran itu sejak belia," ujar Jonatan Cerrada.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya