Revi Mariska Dinyatakan Lulus Ujian Paket C, Begini Hasilnya

Revi Mariska tidak berhenti mengejar ilmu meski usianya sudah kepala tiga.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 08 Jun 2018, 14:50 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2018, 14:50 WIB
Revi Mariska
Revi Mariska tidak berhenti mengejar ilmu meski usianya sudah kepala tiga. [foto: instagram/dhe2re_mariska]

Liputan6.com, Jakarta - Dunia hiburan Tanah Air rupanya tidak semuanya berisi selebritas dengan pendidikan tinggi. Ada juga di antara mereka yang bahkan belum sempat menyelesaikan pendidikan di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA), salah satunya yakni Revi Mariska.

Usianya yang sudah menginjak 31 tahun tidak menghalangi Revi Mariska untuk menempuh pendidikan. Pada Maret 2018 kemarin, Revi baru saja mengikuti Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Paket C atau setara dengan SMA.

Perjuangan Revi Mariska untuk memperoleh ijazah pun tidak sia-sia. Kamis (7/6/2018), bintang serial Angling Dharma itu dinyatakan lulus ujian paket C.

Seperti yang tertera dalam surat pengumuman yang diunggah Revi Mariska ke Instagram pribadinya, Jumat (8/6/2018).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ilmu Pengetahuan Alam

Revi Mariska
Hasil ujian paket C Revi Mariska [foto: instagram/dhe2re_mariska]

Di dalam surat tersebut tercantum nama dan data diri Revi Mariska. Di sana juga tertera jurusan yang diambil Revi yakni Ilmu Pengetahuan Alam atau IPA.

"#jenxgonk #bilank2x , \\\ #rahazia #zebener nya #Guwe #ga #gilak ,.. \\\ mn ada #OrangGilak #Cekulah n #punya #karya ,..? (Jangan bilang-bilang, rahasia sebenarnya gue enggak gila, mana ada orang gila sekolah dan punya karya)," tulisnya di keterangan foto.

 


Tidak Puas

20160428- Revi Mariska di acara Dear Haters-Jakarta- Herman Zakaria
Revi Mariska saat menjadi bintang tamu di acara Dear Haters, SCTV Tower, Jakarta, Kamis (28/4/2016). (Liputan6.com/Herman Zakaria)

Ada tujuh mata pelajaran yang diuji dalam ujian paket C tersebut. Dari semua itu, Revi Mariska berhasil mendapatkan nilai sebesar 506,5. Namun Revi mengaku kurang puas dengan nilai tersebut.

"gw tanya Memi; Nilai Dhe baguz apa ga begini,..? kata nya baguz lach Nilai nya, tp #Guwe #kurank #puaz krn ada #Anxgka6 nya,.. buahahaha,.. #jelexz #beungetz ,..\\\ palink tinxgi #Nilai #529, brp lupakhan,.. (tp gue kurang puas karena ada angka 6 nya buahahaha jelek banget)" katanya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya