Jadi Panitia Kurban, Ayu Ting Ting Sibuk Potong Daging

Selain berkurban, Ayu Ting Ting juga bertindak langsung sebagai panitia pemotongan hewan.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 22 Agu 2018, 17:30 WIB
Diterbitkan 22 Agu 2018, 17:30 WIB
[Bintang] Ayu Ting Ting
Ayu Ting Ting

Liputan6.com, Jakarta - Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Idul Adha tahun ini Ayu Ting Ting juga menyelenggarakan pemotongan hewan kurban di halaman rumahnya di kawasan Depok, Jawa Barat.

Selain berkurban, Ayu Ting Ting juga bertindak langsung sebagai panitia pemotongan hewannya. Lewat sebuah foto, Ayu Ting Ting pun berbagi keseruannya.

"Panitia siap siaga met idul adha.......... kita dari dulu begini," tulis Ayu Ting Ting di Instagramnya, Rabu (22/8/2018)

Dalam balutan kaos berwarna ungu, Ayu Ting Ting terlihat begitu serius memotong-motong daging kurban untuk dibagikan kepada warga di lingkungan sekitar.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

 

Simak video menarik berikut:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Syukur

Ayu Ting Ting
[Foto: Instagram Ayu]

Dalam unggahan berikutnya, Ayu Ting Ting mengucap syukur karena seluruh perosesi pemotongan hewan kurban di kediamannya berjalan sesuai yang diharapkan.

"Good team for idul adha alhamdulillah insa allah berkah semua amin," tulis Ayu Ting Ting dala foto dirinya yang tengah berpose bersama adik juga saudara perempuannya.


Kurban 4 Sapi

[Bintang] Ayu Ting Ting
Potret Ayu Ting Ting dan keluarga bersama hewan kurban. (Ruswanto/Bintang.com)

Sementara itu, tahun ini Ayu Ting Ting dan keluarga berkurban empat ekor sapi berukuran besar, serta seekor kambing berukuran sedang.

Selain untuk ibadah, kurban tersebut juga merupakan bagian dari rasa syukurnya atas rezeki tak terkira yang diberi Tuhan untuk keluarganya di tahun ini.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya